Citra Palu Sumbang 54 Persen Laba Bumi Resources Minerals di 2020

Fasilitas produksi Bumi Resources Minerals di proyek emas Palu
Sumber :
  • Bumi Resources Minerals

VIVA – PT Bumi Resources Minerals Tbk atau BRMS, menyampaikan kinerja keuangan dan produksinya yang berakhir pada 31 Desember 2020.

Selamat! Universitas Bakrie Gelar Wisuda ke-XIV, Lahirkan 882 Generasi Unggul Siap Membangun Negeri

Direktur Utama BRMS, Suseno Kramadibrata menjelaskan, perusahaan menunjukan peningkatan pada kinerja pendapatan, laba bersih, dan produksi emas dari kuartal dan tahun sebelumnya.

"Sekitar 54 persen (US$4.477.039) dari pendapatan di sepanjang tahun 2020 berasal dari penjualan emas yang diproduksikan oleh anak usaha BRMS, yaitu PT Citra Palu Minerals di Poboya, Palu, Sulawesi. Sisanya merupakan pendapatan dari jasa penasehat pertambangan," kata Suseno dalam keterangan tertulisnya, Jumat 30 April 2021.

BFI Finance Cetak Laba Rp 1,1 Triliun hingga Kuartal III-2024, Digitalisasi Digenjot

Dia menjelaskan, porsi pendapatan dari produksi emas tersebut menunjukan kemajuan yang pesat dari periode-periode sebelumnya. 

Perusahaan hanya membukukan pendapatan dari produksi emas sebesar 10 persen di kuartal I-2020 (Januari-Maret), 16 persen di semester I-2020 (Januari-Juni), dan 48 persen di kuartal III-2020 (Januari-September).

Alfamidi Bukukan Laba Rp 467 Miliar di Kuartal III-2024, Simak Sumber Cuannya

Selain itu, Suseno memastikan bahwa fasilitas pengolahan bijih emas yang dioperasikan oleh anak usaha BRMS di Poboya, Palu, telah memproduksi lebih dari 171 kg Dore Bullion di sepanjang tahun 2020.

Dore Bullion itupun dikirim ke fasilitas smelter di Jakarta dan Surabaya, dan telah dimurnikan menjadi lebih dari 73 kg emas.

Suseno menjelaskan, seiring dengan rencana perusahaan untuk menambah kapasitas dari fasilitas pengolahannya di tahun 2022 dan 2024, produksi emas dari BRMS pun diharapkan dapat meningkat secara signifikan.

"Peningkatan produksi emas tersebut akan berdampak positif terhadap pendapatan dan laba bersih BRMS di masa mendatang," ujarnya.
 

Ketua Yayasan Pendidikan Bakrie, Ratna Indira Nirwan Bakrie (tengah)

Wujud Nyata Komitmen Kelompok Usaha Bakrie dalam Mencerdaskan Bangsa dan Generasi Muda

Dengan berbagai pencapaian yang diraih, Universitas Bakrie optimis dapat terus mencetak generasi muda yang mampu bersaing di tingkat global.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024