Rupiah Menguat, Belum Terpengaruh Kabar Bom dan Kebakaran Kilang

Menghitung uang kertas rupiah pecahan Rp100 ribu
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

VIVA – Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat menguat tipis pada perdagangan Kamis, 18 Maret 2021. Rupiah mampu bergerak di kisaran bawah Rp14.440 per dolar AS.

Emperor Spa Surabaya Kebakaran, Diduga Akibat Panas Berlebih di Ruang Sauna

Kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia mematok nilai tengah rupiah hari ini di level Rp14.434. Menguat dari level akhir pekan lalu Rp14.446.

Sementara itu, pada saat pembukaan perdagangan di pasar spot. rupiah ditransaksikan di level Rp14.416 per dolar AS. Menguat tipis penutupan perdagangan Rp14.417.

Pemukiman Padat Penduduk di Tanah Abang Kebakaran, 22 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan ke Lokasi

Analis Bank Mandiri Reny Eka Putri menekankan bahwa pergerakan rupiah hari ini tidak terpengaruh oleh sentimen pelaku pasar keuangan terhadap kondisi domestik.

Misalnya, terkait dengan bom bunuh diri di depan gerbang Gereja Katedral Makassar kemarin dan terbakarnya tangki T-301G PT Pertamina Refinery Unit VI Balongan, Indramayu, hari ini.

Kebakaran di Mal GI dari Restoran Gyu-Kaku, Satu Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Reny menekankan, sentimen pelaku pasar hari ini lebih terarah pada semakin kuatnya arah pemulihan ekonomi global dan adanya stimulus tambahan dari AS.

"Ini turut memengaruhi pergerakan rupiah di tengah minimnya sentimen domestik menjelang awal bulan April 2021," kata dia kepada VIVA, Senin, 29 Maret 2021.

Sementara itu, Pengamat Pasar Uang, Ariston Tjendra mengatakan, ada kemungkinan dua insiden domestik tersebut memengaruhi sentimen pelaku pasar keuangan terhadap rupiah.

"Tapi saya lebih melihat sentimen pasar global saat ini memang lebih mendukung penguatan dolar AS," tutur Ariston.

Ariston memperkirakan, rupiah masih berpotensi melemah sepanjang hari ini akibat kembali naiknya tingkat imbal hasil obligasi pemerintah AS terutama tenor 10 tahun dari level 1,62 persen.

Ariston menilai, potensi kisaran pergerakan rupiah hari ini di level Rp14.400-14.450 sedangkan Reny memperkirakan bergerak di kisaran Rp14.405-14.458.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya