Puncak Arus Balik ke Jakarta Usai Libur Nataru Diprediksi Besok

Gerbang tol Cikampek Utama I
Sumber :
  • Jasa Marga

VIVA – PT Jasa Marga Tbk memprediksi arus balik menuju Jakarta dalam rangka libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 (Nataru) akan mencapai puncaknya pada Minggu 3 Januari 2021. Sebanyak 205 ribu kendaraan, atau naik 18,5 persen jika dibandingkan dengan lalu lintas new normal, diperkirakan kembali ke Ibu Kota besok.

Polisi Siapkan Contraflow Karena Diprediksi Terjadi Peningkatan Kendaraan Saat Libur Nataru

Corporate Communication and Community Development Group Head, PT Jasa Marga Tbk, Dwimawan Heru mengungkapkan, angka prediksi tersebut merupakan kumulatif lalu lintas yang diperkirakan menuju Jakarta di beberapa Gerbang Tol (GT). Yaitu, GT Cikupa (arah barat), GT Ciawi (arah selatan) serta GT Cikampek Utama  dan GT Kalihurip Utama (arah timur).

Baca juga: Cek Penerima Vaksin COVID-19 Gratis, Begini Caranya

Kemenhub Beberkan Komponen Biaya untuk Turunkan Harga Tiket Pesawat, Simak Rinciannya

"Prediksi dari arah timur mencapai 56,4 persen dari total lalin. Sementara itu, untuk dari arah barat sebesar 21,2 persen dan dari arah selatan sebesar 22,4 persen," ujar Heru dikutip dari keterangannya, Sabtu, 2 Januari 2021.

Dia menjabarkan, Jasa Marga mencatat total 1,2 juta kendaraan meninggalkan Jakarta pada periode sembilan hari libur Nataru, atau sejak Rabu (23 Desember 2020) hingga Kamis (31 Desember 2020). Sementara itu, untuk kendaraan menuju Jakarta pada periode sembilan hari yang sama, Jasa Marga mencatat sebanyak total 1,1 juta kendaraan. 

Cek Kesiapan Jalur Libur Natal dan Tahun Baru, Ini Temuan Irjen Aan di Merak

"Lalin yang meninggalkan maupun yang menuju Jakarta tersebut merupakan kumulatif arus lalin dari empat GT barrier atau utama yang telah disebutkan sebelumnya," tuturnya.

Melihat hal tersebut, masih terdapat sekitar 137 ribu kendaraan yang belum kembali ke Jakarta. Jumlah ini juga diprediksi masih akan bertambah dengan lalu lintas yang meninggalkan Jakarta pada periode 1-3 Januari 2021.

"Sehingga prediksi untuk puncak arus balik menuju Jakarta pada hari Minggu (3 Januari 2021) mencapai 205 ribu kendaraan," tambahnya.

Guna mengantisipasi potensi kepadatan di jalan tol, Jasa Marga mengimbau agar pengguna jalan dapat mengatur waktu perjalanan kembali ke Jakarta. Sehingga tidak terjadi kepadatan pada saat puncak arus lalin libur Nataru tersebut.

"Memohon kerja sama pengguna jalan untuk menghindari pulang bersamaan di hari Minggu, 3 Januari 2021. Yang diprediksi menjadi puncak arus balik untuk libur Natal dan Tahun Baru," tegasnya.

Dia memastikan, Jasa Marga terus berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk memberlakukan rekayasa lalu lintas, seperti contraflow dan penempatan petugas di lokasi rawan kepadatan. Pemberlakuan contraflow pada arus balik di antaranya untuk menghindari kepadatan pertemuan dua lalu lintas Jalan Tol Cipularang dan Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta 

"Di km 66 serta kepadatan jelang akses masuk dan keluar rest area km 62 dan km 52," ungkapnya.

Jasa Marga juga senantiasa mengimbau agar pengguna jalan tol memastikan kendaraan maupun pengendara dalam keadaan prima. Kemudian juga mematuhi protokol kesehatan saat berada di rest area, isi BBM dan saldo uang elektronik yang cukup, mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas serta istirahat jika lelah berkendara. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya