Logo BBC

Pariwisata Bali Terpuruk, Rumput Laut Selamatkan Warga Nusa Lembongan

Seorang warga Nusa Lembongan bersiap turun ke laut untuk membudidayakan rumput laut.-ANTON MUHAJIR
Seorang warga Nusa Lembongan bersiap turun ke laut untuk membudidayakan rumput laut.-ANTON MUHAJIR
Sumber :
  • bbc

Bersama istri dan buruh dia terjun ke laut menanam, merawat, dan memanen rumput laut jenis katoni (Kappaphycus alvarezii) dan sakul (Eucheuma spinosum) itu. Dia sudah sekali panen dengan hasil Rp 3,3 juta.

Ketika ditanya apa artinya nilai itu dibandingkan pendapatannya dari pariwisata, Sulitra menjawab dengan tertawa, "Jauh, Pak. Jauuuh..."

Dia mengaku tetap berharap pariwisata akan kembali pulih di Bali.

"Kalau disuruh memilih antara pariwisata dan rumput laut, saya lebih memilih pariwisata, tetapi rumput laut juga jangan ditinggalkan. Karena kalau hanya mengandalkan pariwisata, sangat riskan terhadap ekonomi," lanjutnya.

Kembali andalkan rumput laut

Berbeda dengan I Nyoman Sulitra yang baru berkecimpung lagi dalam budidaya rumput laut, Made Suarbawa justru tekun mengembangkan rumput laut di Nusa Lembongan sejak 2000-an awal.

Bahkan, alumni Fakultas Sastra Universitas Udayana Bali ini mengajarkan tentang cara bertani rumput laut ke Nusa Tenggara Timur, Sulawesi, hingga Papua.