Sisa Empat Bulan, Mendagri Dorong Percepatan Realisasi Belanja Daerah

Mendagri Tito Karnavian
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

VIVA – Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, mendorong para pemerintah daerah di tingkat provinsi atau kabupaten/kota, untuk mempercepat realisasi belanja anggaran daerah sampai akhir tahun 2020 mendatang.

Mendagri Tegaskan Jakarta Masih Berstatus Ibu Kota Negara Indonesia

Baca juga: Strategi Koalisi Depok Bangkit Benamkan Petahana di Pilkada 2020

Sebab, Tito menilai bahwa realisasi belanja daerah sampai akhir Agustus 2020, masih terbilang rendah karena berada di kisaran 42-44 persen.

Mendagri Tito Sepakati Usulan Revisi RUU DKJ di Baleg

"Provinsi sudah naik menjadi kurang lebih 44 persen dari sebelumnya 37 persen," kata Tito dalam telekonferensi, Jumat malam, 4 September 2020.

"Kemudian untuk tingkat kabupaten/kota yang tadinya 37 persen, sekarang sudah naik menjadi 42 persen," ujarnya.

Mendagri Tito Bakal Buat Surat Edaran Setop Bansos hingga Pilkada 2024 Rampung

Tito menegaskan agar seluruh pemerintah daerah segera mempercepat realisasi anggarannya hingga akhir tahun ini. 

Karena, upaya percepatan itu akan turut berperan dalam rangka pemulihan ekonomi nasional selama pandemi COVID-19, khususnya dalam menggerakkan perputaran uang di tengah masyarakat.

"Ini kita terus dorong agar realisasi daerah benar-benar dilaksanakan. Karena ini sudah bulan September, tinggal empat bulan lagi," kata Tito.

Dia berpendapat, apabila proses belanja daerah itu tidak terserap, maka otomatis peredaran uang di masyarakat juga akan berkurang. 

"Karena dalam kondisi saat ini, belanja pemerintah tuh jadi yang utama untuk mendorong ekonomi, baik di pusat maupun daerah," ujarnya.

Maruarar Sirait

Pungutan BPHTB dan PGN Dibebaskan untuk Bangun Hunian MBR, Menteri Ara Apresiasi Pemda Sudah Ikhlas

Tiga menteri Presiden Prabowo menandatangani surat keputusan bersama (SKB) untuk mendukung percepatan pembangunan 3 juta rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024