Harga Emas Hari Ini 10 Agustus 2020: Global Stagnan, Antam Loyo

Konsumen menunjukkan emas batangan yang dibelinya di Butik Emas Logam Mulia, Gedung Aneka Tambang, Jakarta.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA – Harga emas internasional dibuka stabil pada perdagangan Senin pagi, setelah mengalami penurunan tajam pada sesi sebelumnya. Kondisi ini masih disebabkan oleh kekhawatiran pasar atas pandemi COVID-19 yang memburuk dan ketegangan AS-China.

Dilansir dari CNBC, Senin, 10 Agustus 2020, harga emas di pasar spot tak bergerak atau stabil di level US$2.033 per ons. Sedangkan, emas berjangka AS naik sebesar 0,7 persen ke level US$2.042,9 per ons.

Berdasarkan data yang dihitung, lebih dari 19,73 juta orang telah terinfeksi virus COVID-19. Dan jumlah yang meninggal tercatat telah mencapai 726.414 orang. Kondisi tersebut menggambarkan penyebaran virus yang semakin mengkhawatirkan.

Emas Domestik

Sementara itu, di dalam negeri, harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) hari ini, dibanderol seharga Rp1.054.000 per gram. Harga itu turun Rp1.000 per gram dibanding perdagangan sebelumnya.

Dikutip dari data Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, pembelian kembali atau buyback ditetapkan seharga Rp953 ribu per gram, atau turun sebesar Rp1.000 per gram dari perdagangan sebelumnya.

Adapun harga emas berdasarkan ukuran, yakni lima gram dijual Rp5,05 juta, 10 gram Rp10,03 juta, 25 gram Rp24,96 juta, dan 50 gram Rp49,84 juta.

Kemudian, emas 100 gram dibanderol Rp99,61 juta, 250 gram Rp248,76 juta, dan emas 500 gram Rp497,32 juta.

Harga Emas Hari Ini 31 Oktober 2024: Global dan Antam Meroket Tembus Rekor Tertinggi

Selanjutnya, untuk ukuran emas terkecil dan terbesar yang dijual Antam pada hari ini, yaitu 0,5 gram dibanderol Rp557 ribu dan 1.000 gram sebesar Rp994,6 juta.

Untuk produk Batik all series, ukuran 10 gram dan 20 gram dipatok masing-masing Rp10,69 juta dan Rp20,83 juta. Keduanya, saat ini tercatat belum tersedia. 
 

Harga Emas Hari Ini 30 Oktober 2024: Global dan Antam Kompak Pecahkan Rekor
Emas batangan (foto ilustrasi)

Harga Emas Hari Ini 8 November 2024: Global dan Antam Kompak Naik

Harga emas internasional naik tipis pada perdagangan Jumat, 8 November 2024, melanjutkan kenaikan sebelumnya.

img_title
VIVA.co.id
8 November 2024