Survei BI: Inflasi Juni 2020 Diperkirakan 0,02 Persen

Pedagang di pasar tradisional.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman

VIVA – Berdasarkan Survei Pemantauan Harga (SPH) Bank Indonesia pada pekan ketiga Juni 2020, inflasi bulan ini diperkirakan hanya menyentuh 0,02 persen. Jauh lebih rendah dari realisasi inflasi pada Mei 2020 yang sebesar 0,07 persen.

Dukung Ketahanan Pangan, PT Berdikari Jamin Stabilitas Harga dan Stok Pangan Ternak Bagi Masyarakat

Kepala Departemen Komunikasi BI, Onny Widjanarko, mengatakan, dengan perkembangan tersebut, perkiraan inflasi Juni 2020 secara tahun kalender sebesar 0,93 persen dan secara tahunan 1,79 persen.

"Inflasi Juni 2020 diperkirakan sebesar 0,02 persen mtm (month to month), lebih rendah dari bulan sebelumnya," kata Onny dikutip dari keterangan tertulis, Jumat, 19 Juni 2020.

Daftar Harga Pangan 21 November 2024: Telur Ayam hingga Minyak Goreng Naik

Penyumbang utama inflasi pada periode itu, kata dia, antara lain berasal dari kenaikan harga daging ayam ras sebesar 0,13 persen mtm, telur ayam ras 0,04 persen mtm, bawang merah dan tomat sebesar 0,01 persen mtm.

Sementara itu, komoditas yang menyumbang deflasi atau penurunan harga, antara lain bawang putih -0,04 persen mtm, cabai merah -0,03 persen mtm, dan tarif angkutan udara -0,03 persen mtm.

Daftar Harga Pangan 20 November 2024: Bawang hingga Telur Ayam Naik

"Cabai rawit, jeruk dan emas perhiasan masing-masing sebesar -0,02 persen serta minyak goreng dan gula pasir masing-masing sebesar -0,01 persen," ucapnya.

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, realisasi inflasi pada Mei 2020 yang bertepatan dengan Ramadan, merupakan terendah sejak Ramadan pada 1978 yang jatuh pada September. Inflasi pada Mei 2020 hanya mencapai 0,07 persen.

Ilustrasi harga pangan, cabai hingga bawang.

Daftar Harga Pangan 26 November 2024: Beras, Bawang, hingga Telur Ayam Naik

Harga komoditas pangan seluruhnya terpantau mengalami kenaikan. Komoditas ini seperti beras, bawang, cabai, daging, telur ayam, gula konsumsi, hingga minyak goreng.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024