Jangan Abaikan Hal ini Saat Beli Asuransi Kesehatan Rawat Jalan

Ilustrasi asuransi.
Sumber :

VIVA – Jika disuruh memilih, kebanyakan orang cenderung pilih asuransi rawat inap dibandingkan asuransi rawat jalan. Alasannya karena kebanyakan pasien membutuhkan perawatan intens yang membuatnya harus menjalani rawat inap di rumah sakit.

Padahal setelah kondisi pasien mulai sehat, pasien tetap membutuhkan rawat jalan untuk mendapatkan perawatan lanjutan dalam proses penyembuhan secara total. Jika dulunya Anda menganggap kalau asuransi rawat jalan tidak begitu penting, sekarang Anda tahu kalau asuransi ini sama pentingnya dengan asuransi rawat inap.

Jadi, sudah paham pentingnya asuransi rawat jalan, bukan? Biar tak menyesal, jangan abaikan cara beli asuransi rawat jalan berikut ini seperti dikutip dari Cermati.com.

1. Cari tahu, apa persyaratan asuransi rawat jalan?

Sebelum membeli produk asuransi rawat jalan, pastikan Anda sudah mengetahui persyaratannya terlebih dahulu. Seperti pengajuan klaim, prosedur klaim, dan jumlah uang pertanggungan dari klaim.

Sebab, setiap perusahaan mempunyai syarat yang berbeda-beda untuk setiap produk asuransi kesehatan yang ditawarkan. Ketahui pula kelebihan dan kekurangan dari masing-masing produk yang ditawarkan oleh perusahaan asuransi. Pilih perusahaan yang sesuai dengan kriteria dan kebutuhan Anda sejak awal.

2. Ketahui apa saja yang bisa diklaim?

Aspek yang bisa diklaim oleh masing-masing polis tentu saja berbeda di setiap perusahaan asuransi. Cari tahu aspek-aspek ini secara detail untuk menghindari adanya kesalahpahaman saat mengajukan klaim kepada perusahaan. 

Poin yang satu ini kelihatan sepele, tapi sangat berpengaruh terhadap layanan yang akan Anda dapatkan nanti. Jika diabaikan begitu saja, ujung-ujungnya dapat menimbulkan kerugian bagi diri Anda sendiri. 

3. Cari tahu bagaimana sistem pembayaran asuransi?

Sistem pembayaran asuransi rawat jalan bukan hanya secara tunai saja, tapi juga secara non tunai. Sistem cashless memungkinkan Anda untuk tidak membayar uang sepeser pun kepada pihak rumah sakit.

Hanya dengan menunjukkan kartu keanggotaan asuransi saja, maka pengobatan bisa dilakukan seperti biasanya. Akan tetapi, sistem cashless hanya berlaku untuk rumah sakit yang menjadi mitra perusahaan asuransi saja.

Ini artinya, Anda wajib mencari mitra rumah sakit lengkap dengan lokasi rumah sakitnya untuk memudahkan Anda saat menjalani pengobatan bila dibutuhkan.

4. Ketahui, berapa besar premi yang harus dibayarkan?

Manfaat yang diperoleh dari premi asuransi yang besarnya Rp100.000 tentu saja berbeda dengan premi asuransi yang besarnya Rp300.000. Tugas Anda adalah mencari kelebihan dan kekurangan masing-masing premi ini, sehingga produk yang dipilih nantinya sesuai dengan kebutuhan.

Indonesia Re Fokus Inovasi Produk Genjot Peningkatan Layanan Reasuransi

Pilih premi asuransi yang tidak memberatkan kondisi finansial Anda secara keseluruhan. Apalagi asuransi ini sifatnya jangka panjang, sehingga perlu pertimbangan yang matang sebelum mengambil keputusan.

5. Di mana saja rumah sakit mitra perusahaan asuransi tersebut?

OJK Cabut Izin Usaha Asuransi WanaArtha Life

Berapa banyak mitra rumah sakit dari perusahaan asuransi? Bagaimana dengan lokasi masing-masing rumah sakit, apakah dekat dengan tempat tinggal Anda atau tidak? Kedua hal ini perlu dipertimbangkan sebaik mungkin, terutama dalam kondisi darurat sehingga penyakit bisa ditangani secepat mungkin.

Apabila mitra rumah sakit sedikit dan lokasinya berjauhan dengan tempat tinggal, sebaiknya cari perusahaan asuransi lain yang sekiranya memudahkan Anda untuk mendapatkan fasilitas rawat jalan.

OJK: Pertumbuhan Industri Asuransi 2023 Perlu Didukung Relaksasi

6. Jangan lupa pilih yang sesuai dengan kebutuhan

Selain memberi jaminan atas kesehatan, asuransi rawat jalan juga memberi manfaat lain dalam bentuk kecelakaan diri. Asuransi ini sering disebut sebagai asuransi kombinasi yang menggabungkan dua manfaat sekaligus dalam satu produk.

Jangan ragu untuk membeli produk asuransi kombinasi jika Anda membutuhkannya. Meskipun premi yang dibayarkan sedikit lebih mahal, setidaknya manfaat yang didapatkan sesuai.

7. Perhatikan kinerja perusahaan asuransi kesehatan

Bagus tidaknya kualitas pelayanan dari rumah sakit mitra dapat diketahui lewat kinerja perusahaan asuransi kesehatan itu sendiri. Jika perusahaan bekerja baik, mitra rumah sakit pilihannya pun sudah pasti memiliki kualitas pelayanan yang memadai, bahkan melebihi standar yang ditetapkan. 

Ketika Anda mendapatkan pelayanan terbaik, maka penanganan atas penyakit pun semakin cepat dan optimal. Sebagai pasien, Anda pasti mengharapkan hal semacam ini dalam proses pemulihan.

Jangan asal beli, pertimbangkan poin pentingnya!

Mengingat banyaknya produk asuransi yang ditawarkan oleh perusahaan asuransi, Anda perlu lebih teliti untuk meminimalisir adanya kesalahan saat membeli produk. Jadikan tips-tips di atas sebagai referensi agar asuransi semakin memberi manfaat maksimal kepada Anda.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya