Bumi Resources Minerals Siap Produksi Emas di Palu

Kegiatan penambangan Bumi Resources.
Sumber :
  • Dokumentasi Bumi Resources.

VIVA – PT Bumi Resources Minerals Tbk, atau BRMS melalui entitas anak perusahaannya, PT Citra Palu Minerals, akan memulai produksi emas dari tambang yang berada di Palu, Sulawesi Tengah, pada kuartal IV-2019 mendatang.

ExxonMobil Pede Produk Ini Bisa Kurangi Biaya Pemeliharaan Alat Tambang

Director and Investor Relations BRMS, Herwin W Hidayat mengatakan, pihaknya telah menyiapkan belanja modal tahap pertama untuk kebutuhan penambangan tersebut, dengan total mencapai US$15 juta.

"Hal itu akan dilakukan, dengan dana dari internal perusahaan," kata Herwin di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis 20 Juni 2019.

Dari Indonesia untuk Dunia, MIND ID, Holding Industri Tambang Mainkan Peran Inti Hilirisasi

Herwin mengatakan, untuk memulai produksi emas di Palu itu akan dimulai dalam beberapa tahap, dengan target awal, yakni 100 ribu ton bijih per tahun.

“Kami berharap, akan mulai menghasilkan emas pada November 2019 mendatang,” ujar Herwin.

Bumi Resources Minerals Ubah Susunan Direksi, Berikut Namanya

Di sisi lain, Herwin juga mengakui, sampai dengan semester I-2019 ini, perseroan memang masih belum memiliki proyek yang siap untuk berproduksi.

Sehingga, pendapatan perseroan hingga saat ini lebih dihasilkan dari jasa konsultasi perusahaan industri pertambangan, baik yang terafiliasi maupun yang tidak terafiliasi.

“Jadi, jasa konsultasi itu merupakan sumber pendapatan sementara bagi perseroan saat ini,” ujarnya. (asp)

EV Mining Truck hasil kolaborasi strategis antara VKTR dan Yutong di Pameran Indonesia Mining Exhibition di JiExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Terobosan Baru, VKTR Hadirkan EV Mining Truck untuk Industri Pertambangan Ramah Lingkungan

PT VKTR Teknologi Mobilitas memperkenalkan EV Mining Truck atau truk listrik untuk industri pertambangan sebagai terobosan baru dalam Pameran Indonesia Mining Exhibition.

img_title
VIVA.co.id
14 September 2023