Bappenas Yakin Pertumbuhan Ekonomi Kuartal II-2019 di Atas 5,07 Persen

Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas, Bambang Brojonegoro
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

VIVA – Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas, Bambang Brodjonegoro, optimistis pertumbuhan ekonomi RI di kuartal II-2019 akan lebih baik dibandingkan dengan kuartal I-2019, yang hanya mencapai sebesar 5,07 persen.

Bappenas Ungkap Sederet Target Jokowi yang Tidak Tercapai

Meski enggan menyebut prediksinya mengenai angka persentase dari pertumbuhan ekonomi di kuartal II-2019, Bambang mengaku melihat sejumlah indikator dan komponen yang turut memicu pertumbuhan ekonomi.

"Karena memang seharusnya kuartal II ini lebih baik dari kuartal I," katanya di kantornya, Jakarta, Selasa 28 Mei 2019.

Dari Akademisi Jadi Menteri, Simak Profil Menteri PPN/Kepala Bappenas Rachmat Pambudy

"Ada pola musiman juga, memang, di mana pada kuartal I itu biasanya akan lebih rendah daripada kuartal berikutnya," lanjut Bambang.

Saat ditanya apakah ada indikator lain yang bisa menjadi semacam trigger bagi pertumbuhan ekonomi di kuartal II-2019 ini, mantan Menteri Keuangan itu menjelaskan bahwa momentum khusus seperti bulan Ramadan dan hari raya Idul Fitri merupakan salah satunya.

Gelar Sertijab di Bappenas, Rachmat Pambudy Sebut Sudah Lama Jadi Fans Suharso Monoarfa

Sebab, tren peningkatan pola konsumsi masyarakat di momentum khusus, seperti Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri, memang akan turut berdampak positif bagi pertumbuhan ekonomi.

Di sisi lain, indikator yang juga harus diperhatikan bagi pertumbuhan ekonomi di kuartal II-2019 adalah masalah realisasi investasi, dan dampak serta kontribusinya bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia.

"Dan juga mudah-mudahan sektor investasinya sudah agak terangkat, setelah di kuartal I-2019 kemarin masih banyak yang menahan," kata Bambang.

Mengenai kemungkinan dampak aksi rusuh 22 Mei 2019 pada aspek ekonomi dan hal-hal terkait lainnya, Bambang mengaku tak terlalu khawatir, selama kekisruhan tidak meluas dan berkepanjangan. Dia melihat peristiwa itu tidak menimbulkan sentimen negatif. “Karena itu sesuatu yang sifatnya sementara.” (ren)

Rachmat Pambudy

Pemerintah akan Lanjutkan Fondasi Kuat Pembangunan Nasional Warisan Jokowi

Menteri PPN/Kepala Bappenas, Rachmat Pambudy mengatakan Pemerintahan Joko Widodo-Ma’ruf Amin telah berhasil meletakkan fondasi yang kuat bagi kesinambungan pembangunan na

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024