Tarif Batas Atas Dipangkas Kemenhub, Tiket Pesawat Tetap Tinggi
- bbc
Penurunan Tarif Batas Atas tak efektif
Wakil Ketua Harian dari Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI), Sudaryatmo, menyebut keputusan pemerintah memangkas Tarif Batas Atas sebesar 12% hingga 16%, agar dianggap "berbuat sesuatu untuk merespon mahalnya harga tiket".
Padahal menurut YLKI, kebijakan itu sama sekali tak efektif menurunkan harga tiket dalam jangka pendek maupun panjang.
Ia mengatakan justru yang terlihat, penurunan ini terkesan politis karena tak ada penjelasan secara hitung-hitungan ekonomi apa yang menyebabkan Tarif Batas Atas bisa turun.
"Kalau pemerintah menurunkan Tarif Batas Atas itu mestinya dijelaskan komponen atau struktur biaya apa yang turun? Jadi kesannya tidak politis. Tanpa ada penjelasan yang transparan, pendekatannya harusnya ekonomi bukan politik," jelas Sudaryatmo.
Dari pengamatan lembaganya, tiket yang dijual maskapai cenderung yang mendekati Tarif Batas Atas sementara harga murah, sangat jarang ditemukan.
Apa yang terjadi di lapangan tidak melanggar aturan karena penentuan tarif yang diatur pemerintah, diserahkan kepada masing-masing maskapai.