Siapa Pemimpin Pasar E-Commerce Indonesia?
- wartaekonomi
Industri nasional memiliki banyak pemain, dari lokal hingga internasional, membuat persaingan di dalamnya semakin ketat. Masing-masing pemain berlomba-lomba memberi berbagai penawaran menarik serta inovasi untuk merebut hati pelanggan.
Pertanyaannya, siapa yang jadi pemenang di Tanah Air, pemain lokal atau internasional?
Berdasarkan laporan dari bertajuk "Aplikasi E-Commerce dalam Ponsel dengan Pengguna Aktif Bulanan Terbanyak di Asia Tenggara" pada kuartal 1 2019, pasar Indonesia masih dipimpin oleh pemain lokal. Data dari laporan itu merupakan kombinasi antara data App Annie dan data SimilarWeb.
"Di Asia Tenggara, adalah satu-satunya aplikasi seluler e-commerce yang paling aktif digunakan di negara asalnya," begitu bunyi laporan yang Warta Ekonomi akses, dilansir dari situs iPrice (13/5/2019).
Di Indonesia, Tokopedia mengalahkan pemain asal Singapura yang merajai pasar Vietnam. Sayangnya, laporan tersebut tak menyebutkan angka detail pengguna bulanan platform tersebut. Namun, Tokopedia memiliki rata-rata 125 pengunjung pada 2018 lalu, padahal mereka baru tersedia di Indonesia.
Laporan iPrice menyebutkan, "Tokopedia tetap menjadi pemain terkemuka karena perusahaan saat ini memegang pangsa pasar terbesar di negara terbesar di Asia Tenggara dari segi populasi."