Kuartal I 2019, BTN Sudah Salurkan 25 Persen KPR Program Sejuta Rumah

Foto udara perumahan bersubsidi di Bogor, Jawa Barat.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya

VIVA – PT Bank Tabungan Negara selaku penyalur Kredit Perumahan Rakyat untuk Program Sejuta Rumah, telah melakukan penyaluran kredit untuk 207.317 unit rumah senilai Rp22,65 triliun hingga Kuartal I 2019.

Bos BTN Tegaskan Kolaborasi dengan REI Bukan Sekadar Bisnis Semata

Direktur Utama BTN Maryono mengatakan, realisasi tersebut setara 25,91 persen dari total target penyaluran kredit perumahan yang bakal dibiayai dalam Program Sejuta rumah hingga akhir 2019, sebanyak 800 ribu unit rumah.

"Sebagai agen Program Satu Juta Rumah, Bank BTN juga terus berupaya menjangkau masyarakat untuk memiliki rumah yang terjangkau," kata dia di Menara BTN, Jakarta, Selasa, 23 April 2019.

JICA, BCA dan Citi Suntik BTN Rp1,4 T untuk Program Satu Juta Rumah

Jumlah unit tersebut menurut dia, terdiri dari 150.064 unit rumah KPR subsidi senilai Rp9,62 triliun dan 57.253 unit KPR non subsidi senilai Rp13,02 triliun. Penyaluran itu menurutnya seiring dengan terus meningkatnya permintaan penyaluran KPR subsidi maupun non subsidi yang terus meningkat di kuartal awal 2019.

Berdasarkan catatannya, KPR Subsidi pada Kuartal I 2019 naik 28,87 persen secara tahunan, yakni dari senilai Rp79,14 triliun pada Kuartal I 2018 menjadi Rp101,99 triliun pada periode yang sama tahun ini.

BCA Jor-joran Kasih Bunga KPR dan KKB hingga 2,65 Persen

Sementara itu, KPR non subsidi naik sebesar 14,37 persen secara tahunan, yakni menjadi Rp79,83 triliun. Dengan capaian tersebut, total KPR BTN tumbuh 22,07 persen secara tahunan menjadi Rp181,83 triliun pada Kuartal I 2019.

“Kami terus berkomitmen mendukung Program Satu Juta Rumah. Kami yakin dengan Iangkah ekspansif dalam memacu kredit akan mampu mencapai target,” tambahnya. (lis)

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono

Kata Menteri Basuki soal Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran

Program 3 juta rumah menjadi salah program yang dicanangkan oleh pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2024