Menteri Rini Tepis Tudingan HUT BUMN Jadi Kampanye Terselubung 

Menteri BUMN, Rini Soemarno
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA – Menteri Badan Usaha Milik Negara, Rini Soemarno menepis tudingan dari mantan Sekretaris Kementerian BUMN, Said Didu yang mengaitkan perayaan HUT BUMN dengan kampanye calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo. 

Pilkada Kota Bogor: Dokter Rayendra-Eka Maulana Respons Tenang Serangan Black Campaign 

Memang, kampanye akbar capres petahana itu bersamaan dengan perayaan puncak HUT BUMN yang jatuh pada 13 April 2019.

Rini pun membantah anggapan bahwa HUT BUMN adalah kampanye terselubung. Sebab, sejak sebelum tanggal 13, HUT BUMN telah digelar secara meriah di berbagai daerah. 

Masa Tenang Kampanye Pilkada Bojonegoro, Setyo Wahono Habiskan Waktu Bersama Keluarga

"Saya tidak tahu, kenapa dikaitkan dengan kampanye terselubung. Saya mengatakan maaf ya, ini bukan kampanye terselubung," kata Rini di Karawang, Selasa 9 April 2019.

Kendati demikian, Rini mengatakan, capaian kinerja BUMN saat ini memang tidak terlepas dari kepemimpinan Presiden Joko Widodo. Menurutnya, BUMN terus didorong profesional, transparan, kuat dan lincah di bawah Presiden Jokowi.

Masa Tenang Pilkada Lamsel, Radityo Egi Pilih Habiskan Waktu Bersama Keluarga

"Saya terus terang, memang kalau bertemu, doain buat bos saya, doain buat saya, kan gitu dong, supaya kita makin maju terus, boleh dong, masa itu kampanye. Enggak kan?" katanya. 

Ia pun menegaskan bahwa perayaan HUT BUMN yang meriah di berbagai daerah merupakan bentuk sinergi BUMN yang betul-betul berjalan. 

"Tidak ada kaitannya dengan Said Didu, kita merasa, maaf ya Said Didu dulu orang BUMN, semua orang juga mengatakan, kenapa acara ulang tahun BUMN meriah terus? Karena, kita menekankan betul sinergi BUMN benar-benar jalan, makanya saya bilang ulang tahun ini dirasakan oleh keluarga BUMN," katanya. (asp)

Calon wakil gubernur (cawagub) Jakarta nomor urut 01, Suswono di Bogor, Jawa Barat

Suswono Jamin Tunaikan Janji Kampanye Jika Menang: Kalau Nggak, Demo Aja ke Balai Kota

Calon wakil gubernur (cawagub) Jakarta nomor urut 01, Suswono menjamin pasangan Ridwan Kamil-Suswono akan menunaikan janji-janji kampanyenya selama Pilkada Jakarta 2024.

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024