Proyek Besar Data Center Mandiri Sekuritas Tahun Depan

Diskusi Mandiri Sekuritas di Seminyak, Bali, 3 November 2018.
Sumber :
  • VIVA/Ezra Natalyn

VIVA –  Mandiri Sekuritas akan melakukan pemindahan data center yang akan dimulai tahun depan. Adanya proyek besar ini dibenarkan oleh Direktur Operasional Mandiri Sekuritas, Heru Handayanto.

Mandiri Sekuritas Proyeksikan IHSG di Akhir 2023 Capai Level 7.510

"Kita pindahkan supaya standar saja," kata Heru di kawasan Seminyak, Bali kepada wartawan,  Sabtu 3 November 2018.

Proyek ini kata Heru bukan karena adanya alasan utama terkait digitalisasi. Namun memang momentumnya dianggap pas melakukan hal tersebut. 

Mandiri Sekuritas: Penerimaan APBN dari UU HPP Capai Rp121 Triliun

Sementara lebih awal di acara diskusi bertajuk "Seizing Opportunities amid Challenges" di Courtyard Marriot Bali, Jumat 2 November 2018, Heru juga sempat menyinggung soal data center ini. Dia menyebutkan bahwa data center yang berstandar internasional itu bisa diwujudkan tak lain juga karena dukungan Bank Mandiri yang merupakan induk perusahaan Mandiri Sekuritas. 

"Ibaratnya kita akan mendapatkan sistem IT yang sangat bagus tapi dengan harga yang murah, " ujarnya. 

Laba Bersih LPKR 2021 Diprediksi Capai Rp913 Miliar

Namun Heru melanjutkan bahwa adanya perpindahan data center ini tak akan mengganggu basis data hingga sistem yang ada khususnya terkait nasabah online. 

"Data center itu mungkin enggak selalu berhubungan. Hardware kita sudah siapkan tinggal nanti T3 jadi T2 kita akan mulai perpindahan data centernya."  
 

Chief Economist Bank Mandiri, Andry Asmoro, Direktur Treasury & International Banking Bank Mandiri, Eka Fitria, dan Direktur Capital Market Mandiri Sekuritas, Silva Halim, dalam telekonferensi pers 'Pre-Event : Mandiri Investment Forum (MIF) 2024'.

Bank Mandiri: Dinamika Geopolitik Jadi Tantangan Ekonomi Global 2024

Tantangan yang bakal dihadapi dunia di tahun 2024 ini sangat besar. Aspek geopolitik akan tetap menjadi suatu faktor yang membuat perkiraan para pelaku usaha bisa meleset

img_title
VIVA.co.id
21 Februari 2024