Logo BBC

Lion Air, Ambisi Rusdi Kirana, dan Bayang-bayang Insiden Kecelakaan

Pesawat Lion Air
Pesawat Lion Air
Sumber :
  • bbc

Pada 2007, Lion Air sudah memesan 122 buah pesawat 737900 ER yang menjadikannya sebagai pemesan dan pengguna terbanyak dari jenis pesawat tersebut di dunia.

Presiden Amerika Serikat, Barack Obama, hadir langsung dalam penandatanganan kerja sama dengan Boeing tersebut.

Empat tahun kemudian, mereka memesan 230 pesawat baru dari perusahaan pembuatan pesawat Boeing.

"Itu sejalan dengan visinya Pak Rusdi, yaitu ingin menjadikan Lion Air itu seperti taglinenya `We Make People Fly`. Itu memang ambisinya," kata wartawan penerbangan, Reni Rohmawati, kepada BBC News Indonesia, Selasa (30/10).

Dengan pesawat-pesawat berukuran besar, Lion Air kemudian membuka jalur penerbangan ke luar negeri, selain berbagai rute di dalam negeri.

Pada September 2012, Lion Air dan National Aerospace & Defence Industries Sdn Bhd (Nadi) menandatangani perjanjian joint venture untuk mendirikan maskapai penerbangan baru di Malaysia, Malindo Airways.

Lalu, Maret 2013, Prancis mengumumkan bahwa maskapai penerbangan berbiaya murah Indonesia, Lion Air, memecahkan rekor dengan memesan 234 pesawat jet penumpang dari Airbus.

Berdasarkan kesepakatan ini Airbus akan memasok jet A320 dan A321 yang banyak dimanfaatkan di jalur-jalur menengah.