Jurus Pemerintah Percepat Pembebasan Lahan Infrastruktur

Menteri Kuangan, Sri Mulyani memberikan keterangan kepada wartawan
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengikuti rapat tingkat menteri yang digelar di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian hari ini, Senin, 7 Mei 2018. Adapun yang dibahas dalam rapat tersebut adalah terkait dengan percepatan pembiayaan lahan untuk infrastruktur.

Cerita Irjen Iqbal Bebaskan Lahan Sirkuit Mandalika Tanpa Konflik

Sri Mulyani mengatakan, pemerintah terus berupaya melakukan percepatan dari pembiayaan lahan untuk infrastruktur.

"Tadi mengenai tanah. Kami melihat ada beberapa penggantian dari pembelian tanah untuk infrastruktur percepatannya adalah pembiayaan dari LMAN (Lembaga Manajemen Aset Negara)," kata Sri Mulyani di Jakarta, Senin malam, 7 Mei 2018.

Usai Temui Penguasa Abu Dhabi, Jokowi Tinjau Pembangunan Infrastruktur

Ia melanjutkan, pihaknya juga masih melihat ada beberapa aturan mengenai pertanahan yang penting untuk dibenahi terutama dari sertifikasi.

"Dari sisi aturan, sertifikasi dan kesulitan yang dihadapi dari sisi kelengkapan dokumen proses verifikasinya dengan BPK (Badan Pemeriksa Keuangan)," katanya.

Proyek Tol Trans Sumatera Sudah Sedot APBN Rp10,89 Triliun

Dia melanjutkan pemerintah juga berupaya mencari cara mempercepat lahan yang bersifat non konvensional. Hal itu yang menjadi pembicaraan dalam rapat dan mencari cara untuk mengakselerasi.

"Bagaimana menghadapinya, terutama tanah yang sifatnya non konvensional seperti tanah wakaf. Itu yang kami bahas dan kami mencari cara untuk akselerasinya lebih baik," ujarnya.

Rapat yang dipimpin Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution itu juga dihadiri oleh Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) Sofyan Djalil. (ase)

Hari Bakti PU ke-76

Harbak PU ke-76, Basuki Ajak Insan PUPR Berkontribusi Pulihkan Ekonomi

Kementerian PUPR RI telah bekerja keras penuh dedikasi dalam melaksanakan tugas membangun infrastruktur di seluruh Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
7 Desember 2021