JK Nilai Buwas Cakap Memimpin Bulog

Mantan Kepala BNN, Budi Waseso
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA – Wakil Presiden Jusuf Kalla menilai, Komisaris Jenderal Polisi Purnawirawan Budi Waseso, bisa memimpin Badan Urusan Logistik atau Bulog dengan baik.

Kata Jusuf Kalla Soal Kabar Cak Imin-Anies Masuk Bursa Pilpres 2024

Meski demikian, menurut JK, mantan Kepala Badan Narkotika Nasional itu pertama-tama harus banyak belajar tentang dunia usaha sebelum ditunjuk pemerintah memimpin Bulog.

"Selama dia mempelajari, dan bekerja keras di bisnis, tentu dapat bekerja dengan baik," ujar JK di Kantor Wakil Presiden, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa 24 April 2018.

Saat Jusuf Kalla Cerita ke Gus Miftah Tentang Kisah Inspiratifnya

JK sendiri menganggap Buwas sebagai sosok yang berhasil, baik di BNN, atau saat dia menjadi Kepala Bareskrim Mabes Polri.

"Kalau Anda bicara Budi Waseso, dia seorang pekerja keras dan konsekuen begitu," ujar JK.

Pandemi COVID-19 di Indonesia Membaik, Masyarakat Diminta Tetap Prokes

Namun, JK mengaku belum mengetahui secara pasti tentang penggantian Kepala Bulog saat ini, Djarot Kusumajakti dengan Buwas. Kementerian BUMN menjadi pihak yang juga memiliki andil dalam pergantian pimpinan Bulog.

"Itu dalam lingkungan Kementerian BUMN," ujar JK.

Sebelumnya, nama Buwas mencuat sebagai calon Direktur Utama Bulog. Mensesneg Pratikno menyampaikan, mekanisme rapat Tim Penilai Akhir (TPA) yang juga diikuti Presiden Joko Widodo, harus ditempuh dulu sebelum penggantian terjadi.

"Beberapa hari ke depan atau minggu depan akan ada TPA," ujar Pratikno. (asp)

Mantan Wapres Jusuf Kalla yang juga Ketua Umum PMI

JK Sebut Penundaan Pemilu Langgar Konstitusi

JK mengingatkan untuk berhati-hati terhadap wacana penundaan Pemilu 2024. Konstitusi sudah mengamanatkan Pemilu digelar lima tahun sekali.

img_title
VIVA.co.id
4 Maret 2022