Sekjen Gerindra: Mungkin Djarot Capek, Perlu Ngaso
- VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id - Ketidakhadiran Djarot Saiful Hidayat dalam pelantikan dan serah terima jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menimbulkan pertanyaan. Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani, tidak ingin berandai-andai terkait apakah Djarot dan Anies ada konflik tertentu.
"Saya tidak tahu," kata Muzani di Gedung DPR, Selasa 17 Oktober 2017.
Djarot diketahui tengah liburan di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. Terkait hal itu, Muzani menilai Djarot mungkin sudah lelah dengan semua ini.
"Ya mungkin karena capek memimpin Jakarta terlalu lama. Perlu ngaso sedikit, mungkin lho," ujar anggota Komisi I DPR ini.
Muzani mengaku enggan menilai apakah Djarot telah memperlebar jurang dengan Anies. Ketua Fraksi Gerindra ini mengaku tidak ingin berprasangka buruk terhadap liburan Djarot.
"Pak Djarot saya kira perlu istirahat, perlu ngaso, sehingga kelelahan selama ini jadi wagub dan gubernur," kata Muzani.
Sebelumnya, mantan Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, tidak hadir dalam prosesi pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022, Anies Baswedan-Sandiaga Uno, di Istana Negara, Senin, 16 Oktober 2017. Djarot memilih terbang ke Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, untuk berlibur bersama keluarganya. (ren)