Kecewa Pansus Angket KPK, Gerindra Putuskan Keluar

Rapat Pansus Hak Angket KPK di DPR.
Sumber :

VIVA.co.id – Fraksi Partai Gerindra kecewa dengan kebijakan Panitia Khusus (Pansus) angket KPK yang dianggap sepihak. Karena itu Fraksi Gerindra disebutnya memutuskan keluar dari Pansus ini.

Kocak, Andre Rosiade Pesan Tiket Debat RR vs Luhut Bahas Utang Negara

"Gerindra keluar dari pansus. Sejak saya ngomong ini," kata anggota DPR Fraksi Gerindra Desmond Mahesa di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Senin 24 Juli 2017.

Desmond menyebut beberapa hal yang membuat Gerindra tidak sepakat dengan Pansus. Salah satunya adalah sidak Pansus ke Lapas Sukamiskin beberapa waktu lalu yang dianggap melemahkan KPK secara lembaga.

PA 212: Prabowo Sudah Finis

"Kami berbeda dengan Pansus pada saat mereka mau melakukan sidak ke Sukamiskin. Saya pernah ancam di salah satu media, kalau mereka datang ke sana, maka Gerindra akan keluar," ujar Ketua DPP Gerindra tersebut.

Dia juga mempertanyakan proses pembentukan tim Pansus Angket KPK yang menurutnya tidak benar. Ia menyinggung saat pansus membentuk pimpinan, meskipun Fraksi Gerindra dan PAN belum mengirimkan wakil ke Pansus.

Rumah Politikus Gerindra di Aceh Barat Digranat

"Fraksi Gerindra dan PAN belum mengirim utusannya secara surat, mereka sudah memutuskan membentuk pimpinan Pansus," kata Desmond.

Seperti diketahui, Pansus Angket KPK sejauh ini terus berjalan. Sebelumnya, sejumlah pakar pidana dan pakar hukum tata negara diundang Pansus untuk diminta masukan. Selain Yusril Ihza Mahendra, ada mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD sudah diundang ke Pansus Angket KPK.

Sekertaris Partai Gerindra Kota Depok, Hamzah.

Gerindra Cium Aroma Pilkada dalam Penanganan Covid-19 di Depok

Gerindra kecewa karena sang Wakil Wali Kota tak dilibatkan.

img_title
VIVA.co.id
16 Juni 2020