Bamus Sepakat Paripurna DPR Bahas Pergantian Ade Komarudin

Wakil Ketua DPR, Fadli Zon usai rapat Bamus di DPR
Sumber :
  • VIVA.co.id/Bayu Nugraha

VIVA.co.id – Para pimpinan fraksi partai di Dewan Perwakilan Rakyat menggelar rapat Badan Musyawarah di Gedung Nusantara III. Rapat yang berlangsung selama dua jam ini, menghasilkan beberapa agenda yang akan dibahas pada rapat paripurna.

DPR Setujui Usulan Prabowo Jual KRI Teluk Penyu dan Teluk Mandar

"Kita baru saja selesaikan rapat Bamus yang memang sudah diagendakan dari hasil rapat pimpinan tadi yang dimulai 20.30 WIB. Dihadiri seluruh pimpinan fraksi, karena ini rapat konsultasi yang menggantikan rapat Bamus. Kita rapatkan agenda paripurna besok (Rabu 30 November 2016) pukul 15.00 WIB," kata Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon di Komplek DPR/MPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa 29 November 2016.

Politisi Partai Gerindra ini menjelaskan, rapat paripurna itu akan membacakan surat dari Fraksi Partai Golkar, terkait pemberhentian Ketua DPR RI Ade Komarudin dari jabatan Ketua DPR.

Paripurna DPR Sahkan RUU IKN Jadi UU, Minus Dukungan PKS

"Besok pembacaan surat dari fraksi Golkar terkait pemberhentian Ketua DPR RI saudara Akom (sapaan akrab Ade) dan rapat untuk penetapan pengganti dengan Ketua DPR baru saudara Setya Novanto. Ini sudah kita kaji, sesuai dengan Undang-undang MD3 dan disepakati besok," katanya.

Tak hanya itu, rapat paripurna tersebut juga berencana membahas surat Presiden Joko Widodo mengenai penetapan duta besar, serta calon ketua dan anggota BPH Migas.

Puan Maharani Pimpin Pengesahan RUU TPKS Menjadi Inisiatif DPR

"Agenda surat Presiden tentang penetapan dubes yang tentu akan dibahas fit and proper test-nya di Komisi I, kemudian BPH Migas," katanya. (asp)

Anggota DPR Fraksi PKS Alifudin.

Interupsi Paripurna, PKS: JHT Cair Usia 56, Pekerja PHK Terlunta-Lunta

Permenaker Nomor 2 Tahun 2022 soal JHT cair di usia 56 menuai polemik dan penolakan dari masyarakat luas.

img_title
VIVA.co.id
15 Februari 2022