KPU Rampungkan Rekapitulasi Jumlah Pasangan Calon Pilkada

Kemendagri Serahkan DP4 pilkada 2017 ke KPU
Sumber :
  • VIVA.co.id/M. Ali. Wafa

VIVA.co.id – Rekapitulasi jumlah calon pasangan peserta Pilkada 2017 saat ini masih dalam proses finalisasi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Rekapitulasi tersebut diharapkan segera rampung.

KPU Paksa Parpol Penuhi 30 Persen Kuota Perempuan

"Proses daftar kemarin kan selesai, sekarang tahap periksa kesehatan dan kami di KPU saat ini proses verifikasi terhadap syarat-syarat calon," ujar Komisioner KPU Ida Budhiati di Kantor KPU Pusat, Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 26 September 2016.

Terkait hasil sementara jumlah pasangan calon yang telah mendaftar, menurut Ida, masih mungkin akan bertambah. Karena itu, komisioner KPU masih akan melakukan pleno lanjutan.  

Mer-C Peringatkan KPU, Masalah KPPS Bakal Dibawa ke UNHCR

"KPU sedang mem-fixed-kan data saat ini. Diusahakan selesai hari ini sih, masih ada lima daerah yang datanya belum masuk," ujar Ida.

Ida mengatakan, dari data-data yang masuk, terdapat beberapa daerah yang memiliki calon pasangan tunggal. Namun Ida mengatakan bahwa daftar tersebut belum bersifat final.

Organisasi Habib se-Indonesia Serukan KPU Jaga Keadilan dan Kejujuran

"Laporan awal sembilan paslon (pasangan calon) tunggal, tapi belum fnal karena kan masih kami input " ujarnya. (ase)

Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU), Ilham Saputra (tengah)

KPU Minta Masa Jabatan Penyelenggara Pemilu di Daerah Diperpanjang

KPU mengusulkan perpanjangan masa jabatan untuk para anggota KPU Provinsi, Kabupaten/Kota yang akan berakhir 2023

img_title
VIVA.co.id
16 September 2021