Golkar Rela Ketua Tim Pemenangan Ahok Dipegang Kader PDIP

Menteri Sosial Idrus Marham.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Reno Esnir

VIVA.co.id – Pascapenetapan dukungan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) terhadap Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat di Pilkada DKI Jakarta akan mengubah pula komposisi tim pemenangan Ahok, yang awalnya didominasi oleh Partai Golkar. Namun jika komposisi tersebut diubah, Golkar menyatakan tak keberatan.
 
"Partai Golkar dari awal adalah, yang penting kami bergerak secara bersama-sama, secara kolektif, secara
total dan secara menyeluruh meyakinkan rakyat untuk menang," kata Sekjen Partai Golkar, Idrus Marham ditemui di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar di Slipi, Jakarta Barat, Rabu 21 September 2016.

Dampingi Ahok, Anggota DPR dari PDIP Bantah Intervensi

Menurut dia, tidak masalah jika kader-kader PDIP kemudian ingin masuk ke dalam tim. Yang menjadi prioritas Golkar adalah memenangkan Ahok-Djarot.

"Yang paling penting untuk menang," ujar Idrus.

PDIP: Pantas Jokowi Dukung Ahok di Pilkada Jakarta

Bahkan ketika ditanyakan jikalau kader PDIP bisa menjadi pimpinan tim pemenangan dan menggeser posisi kader Golkar, Idrus tidak menggeleng. Misi tim yang utama adalah meyakinkan rakyat Jakarta memilih pasangan petahana itu.  

"Bagi Golkar tidak menjadi masalah, yang penting tim untuk pendukung Ahok," jawab Idrus lagi.

Ahok Disarankan Pakai Juru Bicara
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Raden Prabowo Argo

Polisi: PDIP Belum Laporkan Insiden Pengobatan Gratis

"Silakan saja (melapor), kalau memang ada."

img_title
VIVA.co.id
17 Januari 2017