Rano Karno Datangi DPP PDIP, Tunggu Keputusan Megawati

Rano Karno
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id – PDIP segera mengumumkan 101 kandidat calon kepala yang akan diusung dalam pilkada serentak 2017 mendatang. Jelang pengumuman, Gubernur Banten, Rano Karno, menyambangi kantor DPP PDIP, Jakarta, Selasa 20 September 2016.

Promo Si Doel, Alasan Rano Karno Baru Penuhi Panggilan Pengadilan

Saat ditanya apakah Ketua Umum, Megawati Sukarnoputri akan mengusung dia sebagai petahana dalam Pilkada Banten 2017, Rano menjawab santai. "Insya Allah," ucap Rano.

Terkait siapa calon wakil gubernur yang akan dipasangkan dengan dirinya, Rano enggan menjawab. "Belum tahu," ucapnya.

Rano Karno Siap Bersaksi Senin Pekan Depan

Mantan aktor yang terkenal lewat sinetron Si Doel Anak Sekolahan ini menambahkan, kedatangannya ke DPP malam ini hanya memenuhi undangan.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristianto mengatakan, nama-nama 101 pasangan bakal calon kepala daerah akan segera diumumkan untuk diusung PDIP.

Disebut Mau Ikut Pilkada Lagi, Rano Karno: Saya Tegaskan Tidak

"Kami berharap dengan mengumumkan secara serentak ini, seluruh calon dapat bergotong royong, dapat membumikan apa yang Bung Karno gariskan," ujar Hasto di DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Selasa, 20 September 2016.

Menurut Hasto, kebijakan yang digariskan Bung Karno penting diwujudnyatakan seluruh calon yang diusung PDIP, karena memiliki tujuan yang sangat mulia, yaitu, menjadikan Indonesia yang berdaulat, berdikari, dan berkepribadian. Selain itu, para calon juga diharapkan dapat menjabarkan seluruh komitmen menjalankan ekonomi kerakyatan.

(ren)

Sejumlah bakal calon Wali Kota Tangsel temui eks Gubernur Banten Rano Karno

Pilkada Tangsel, Putri Ma'ruf Amin Sampai Aktivis ICW Temui Rano Karno

Selain Ade, ada putri Ma'ruf Amin dan politikus PDIP Heri Gagarin.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2020