Pilkada Jakarta 2017

PKB Ingin Ada Pilihan Lain Selain Calon PKS

Ketua Panitia Khusus RUU Pemilu, Lukman Edy.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Lilis Khalisotussurur

VIVA.co.id – Anggota DPR Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Lukman Edy mengatakan saat ini keputusan DPP PKB terkait Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017 masih belum final. Walaupun Lukman mengakui di tingkat DPW DKI sudah melakukan komunikasi-komunikasi dalam koalisi.

Cak Imin: Semoga Malam Ini Turun Calon Gubernur dari Langit

"Kami tetap memantau dan mendorong agar DPW PKB DKI terus melakukan agresi-agresi di tingkat koalisi partai. Termasuk ketika DPW DKI mendeklarasikan dukung Sandiaga Uno. Kami lihat itu hanya mencari kecocokan dengan partai lain," kata Lukman di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa, 13 September 2016.

Mengenai penyodoran nama Mardani Ali Sera oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sebagai calon pendamping Sandiaga Uno, PKB juga melihat belum ada yang final dari situ.

Cabut Dukungan ke Sandi Uno, PKB Umumkan Cagub DKI Besok 

"Ketika sebagian koalisi mengumumkan Sandiaga dan Mardani, kami juga melihat masih dalam tataran mencari bentuk," ujar Wakil Ketua Komisi II ini.

Karena itu, kata Lukman, di Koalisi Kekeluargaan, PKB juga mendorong agar ada pilihan-pilihan lain selain Mardani. Lukman berharap ada kesepakatan bersama terkait pasangan Sandiaga.

Mardani Akui Tak Punya Niat Jadi Calon Wakil Gubernur DKI

"Mudah-mudahan ketemu. Sandiaga berpasangan dengan siapa, kesepakatan bersama," kata dia.

Sebelumnya, PKS mendeklarasikan untuk mendukung Sandiaga Uno dan berkoalisi dengan Gerindra. PKS pun menawarkan Mardani Ali Sera sebagai bakal calon wakil gubernur untuk dipasangkan dengan Sandiaga. (ase)

Sandiaga Uno dan Mardani Ali Sera (kanan)

Presiden PKS Konsisten Dukung Sandiaga-Mardani

"Kita terus cari formula terbaik untuk pilkada DKI yang lebih baik."

img_title
VIVA.co.id
22 September 2016