Sekjen Golkar: Syahrul Yasin Limpo Tak Pindah Partai
- VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id – Syahrul Yasin Limpo tidak lagi menjabat sebagai Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPD) I Sulawesi Selatan dan digantikan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Nurdin Halid.
Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Idrus Marham mengatakan, Syahrul Yasin Limpo tidak akan berpaling hati ke partai lain. Meskipun Syahrul tak menjadi pengurus di wilayah tersebut.
"Saya tidak yakin beliau akan kemana-mana. Saya punya keyakinan beliau tetap di Golkar," kata Idrus Marham di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Jumat, 2 September 2016.
Ia menjelaskan, Syahrul Yasin Limpo telah banyak berkiprah dan berkontribusi serta memberikan prestasi di partai Golkar itu sendiri. "Karena itu sebagai kader militan," katanya.
Ke depan, Idrus enggan menjelaskan lebih detail apakah nantinya Syahrul Yasin Limpo akan menjadi pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar atau tidak.
"Saya kira, itu yang saya katakan itu persoalan tindak lanjut. Cuma memang kalau kita bawa ke sini masih Gubernur," katanya.