Golkar Ingatkan Tak Hanya Syahrul Yasin Limpo Yang Diganti

Plt Ketum Golkar, Idrus Marham.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Tudji Martudji

VIVA.co.id – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Idrus Marham membantah bahwa partainya mencopot Syahrul Yasin Limpo dari jabatannya sebagai Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) I Golkar Sulawesi Selatan (Sulsel).

Ganjar-SYL Saling Balas Pujian, Pengamat: Salah Satu Opsi di 2024

Menurut dia, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Golkar hanya sedang melakukan penyegaran dalam rangka transformasi. Hal itu kata dia biasa dilakukan partai modern.

"Dalam rangka transformasi sebagai partai modern tentu perlu ada suatu penyegaran dan kebijakan kita yang hampir semua sudah selesai kami Plt-kan (pelaksana tugas)," kata Idrus di Kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Kamis 1 September 2016.

Mentan Klaim Stok Beras Aman, 2 Tahun Tak Perlu Impor

Idrus menyebutkan tak hanya Syahrul yang diganti dari jabatan Ketua DPD I. Beberapa pengurus partai juga diganti dalam rangka penyegaran di Golkar.

"Enggak hanya Sulsel saja. Jadi ada dari Yogyakarta, Sulteng, Papua Barat dan beberapa daerah lainnya," ungkapnya.

Cara Mentan Pulihkan Ekonomi Nasional Lewat Riset Pertanian

Ia menampik bahwa pencopotan Syahrul berkaitan dengan kurang sejalannya Syahrul setelah bersaing dengan Setya Novanto dalam pemilihan ketua umum Golkar beberapa waktu lalu. Setya Novanto melalui Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Golkar di Bali memenangkan suara sebagai ketua umum.  

"Kami terima kasih kepada Pak Syahrul selama memimpin Golkar ini sudah menunjukkan dedikasi yang luar biasa. Jadi tidak ada apa-apa dan tidak ada kaitan apa-apa. Ini semata-mata hanya untuk Golkar ke depan dan perlu ada suatu langkah-langkah transformatif," ujarnya.

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo

Mentan Sebut Alih Fungsi Lahan Pertanian Ancam Produksi Padi Nasional

Mentan Syahrul menegaskan, keberlangsungan pertanian harus dijaga oleh seluruh elemen bangsa Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
7 Januari 2022