Relawan Ikhlas Ahok Maju Lewat Parpol

Teman Ahok tengah memverifikasi KTP
Sumber :
  • ANTARA/Reno Esnir

VIVA.co.id - Relawan Basuki Tjahaja Purnama, 'Teman Ahok' menghargai pilihan pria berkacamata itu yang akan maju melalui partai politik dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2017.

Blusukan di Mampang, Sandi Dicegat Kiai Berjubah

"Kami menghargai dan mendukung keputusan Ahok. Setelah kami melakukan dialog dengan Ahok dan perwakilan tiga partai pendukung, akhirnya Ahok memutuskan maju menggunakan kendaraan partai politik bersama Teman Ahok," ujar Juru Bicara Teman Ahok, Amalia Ayuningtyas di Sekretariat Teman Ahok, Pejaten, Jakarta Selatan, Rabu 27 Juli 2016.

Amalia menambahkan, jalur independen melalui sejuta KTP yang dikumpulkan Teman Ahok mempunyai tujuan yang sama untuk mendukung Ahok dan melanjutkan membenahi DKI Jakarta Periode 2017-2022. Teman Ahok, kata Amalia, siap bekerja sama dengan parpol pendukung.

Siswa SD Menangis Agar Risma Tak Jadi Calon Gubernur Jakarta

"Sebelumnya kami merasa perlu kepemimpinan Ahok terus dilanjutkan. Dan Ahok terancam tidak bisa maju kembali karena tidak punya partai maka kami kumpulkan sejuta KTP," ujarnya. 

Teman Ahok, kata Amalia bukan anti partai. Namun, mereka kecewa terhadap partai yang ada seolah tidak mendengarkan suara masyarakat.

PDIP Bahas Nama Budi Waseso untuk Pilkada Jakarta

"Tujuan kita saat itu adalah menunjukkan pada parpol, jika tidak mendengar suara kami, maka kami bisa bergerak sendiri. Kami sediakan kendaraan alternatif lewat jalur perseorangan," ujarnya.

Seperti dilansir dari tvOne, Rabu 27 Juli 2016, menurut Putu Artha, juga dari Teman Ahok menyatakan ada tiga partai politik yang mengusung Ahok dalam Pilkada DKI Jakarta, yakni Golkar, Hanura dan Nasdem. 

Calon Wakil Gubernur DKI, Djarot Saiful Hidayat.

Djarot Harap Pendemo Tak Rusak Taman Kota

Demo diminta tidak ditunggangi pihak yang tak bertanggung jawab.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016