Anies Baswedan Resmi Serahkan Jabatan pada Mendikbud Baru
- VIVA.co.id/Mitra
VIVA.co.id - Rabu sore, 27 Juli 2016, Anies Baswedan secara resmi telah menyerahkan jabatannya kepada Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) yang baru, Muhadjir Effendy.
"Dengan ini saya menyerahkan jabatan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dalam Kabinet Kerja tahun 2014-2016, kepada Bapak Muhadjir Effendy periode 2016-2019," kata pembawa acara yang memandu sertijab, membacakan berita acara Anies di Gedung Kemendikbud, Jakarta, Rabu 27 Juli 2016.
Dalam sambutannya, Anies mengatakan, Muhadjir bisa melanjutkan tugas yang belum sempat ia laksanakan serta mengambil yang terbaik dari program yang telah dibuatnya.
"Atas nama pribadi, keluarga, kami mengucapkan selamat bekerja," kata Anies.
Selain itu, Anies sedikit berpesan kepada Muhadjir mengenai tradisi para pegawai Kemendikbud setiap Selasa, yakni menggunakan pakaian daerah. "Sebagai tanda kita semua hadir dari seluruh Indonesia," ujar Anies.
Begitu juga dengan Muhadjir, ia menyatakan bahwa program yang dilakukan Anies sudah maksimal. Ia pun hanya tinggal meneruskan yang terbaik dan melakukan yang terbaik lagi.
"Saya berharap yang sudah dilakukan Pak Anies akan menjadi tonggak sejarah yang tidak ternilai," ujar dia.