DPR Berencana Bentuk Panja Jalur Mudik
- ANTARA/Rosa Panggabean
VIVA.co.id – Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fraksi Partai Gerindra Nizar Zahro mengatakan akan mengusulkan pembentukan panitia kerja (panja) arus mudik Lebaran. Hal tersebut disampaikannya menyusul banyaknya keluhan soal jalur mudik hingga adanya korban meninggal dunia.
"Akan mengusulkan panja investigasi agar tak terulang. Ini terburuk dari 2015," kata Nizar di Gedung DPR, Jakarta, Senin 11 Juli 2016.
Menurutnya, seharusnya ada dua alternatif rekayasa mudik di Brebes Timur dan Barat. Persoalannya di jalur Brebes Timur, infrastruktur keluar tol belum siap sementara untuk Brebes Barat, infrastruktur siap namun jaraknya terlalu jauh. Pembangunan kata dia tidak selalu bisa menyelesaikan kemacetan.
"Seharusnya ada target limit pembangunan tol sampai tahun berapa. Tiap Lebaran bisa-bisa ada pembangunan tol," kata Nizar lagi
Menurutnya, pembangunan tol tiap menjelang Lebaran menunjukkan pemerintah hanya memikirkan bangunan fisik. Padahal akses yang mendukung harus dipertimbangkan.
Sebelumnya, belasan orang meninggal dunia dalam arus mudik Idul Fitri. Penyebab kematian lalu dituding adalah padatnya dan lamanya kemacetan yang terjadi di jalur tersebut. Â