Jenazah Husni Kamil Disalatkan di Masjid Al Furqon

Jenazah Husni Kamil Manik dibawa ke masjid untuk disalatkan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Lilis Khalisotussurur.

VIVA.co.id - Jenazah Ketua Komisi Pemilihan Umum, Husni Kamil Manik, telah dibawa ke masjid Al Furqon di Kompleks Polri Pejaten untuk disalatkan setelah salat Jumat, 8 Juli 2016.

Keluarga Bantah Husni Kamil Manik Diracun

Setelah sambutan pelepasan jenazah dari keluarga dan koleganya di rumah, keluarga mempersilakan para kerabat yang ingin menemui almarhum terakhir kalinya sebelum disalatkan.

Lalu keranda jenazah almarhum digotong ke masjid tepat di dekat kediaman almarhum. Keranda ditutupi kain hijau dilapisi bunga dan foto almarhum turut dibawa di samping keranda.

Harapan Keluarga Almarhum Husni Kamil Manik ke Pemerintah

Keluarga, para kerabat, dan kolega almarhum, pun ikut berkumpul di halaman masjid siap mengantarkan ke masjid. Keluarga yang mendampingi saat jenazah dilepas ke masjid sudah terlihat lebih tegar.

Hanya ada satu anak laki-laki Husni yang terlihat masih menangis atas kepergian ayahnya. Ia terlihat memeluk salah satu keluarga yang lebih tua. Husni Kamil wafat akibat penyakit diabetest yang dideritanya, Kamis 7 Juli 2016 sekitar pukul 21.00 WIB.

Jokowi Datangi Rumah Almarhum Husni Kamil Manik
Anggota Komisi Pemilihan Umum, Hadar Nafis Gumay.

Pengganti Husni Kamil Manik Ditentukan Pekan Depan

Sementara ini, KPU memutuskan untuk menunjuk Plt.

img_title
VIVA.co.id
11 Juli 2016