Yorrys Raweyai: Golkar Siap Dukung Ahok Jadi Gubernur Lagi
- VIVA.co.id/ Moh Nadlir
VIVA.co.id – Golkar siap memformalkan dukungan kepada Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, sebagai kandidat Pemilihan Kepala Daerah 2017 sebagai petahana. Dukungan ini akan dibahas pada Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas), yang akan diadakan seminggu setelah Lebaran, demikian ungkap politisi Golkar, Yorrys Raweyai.
Salah satu agenda Rapimnas partai politik (PP) Golkar, lanjut Yorrys, adalah merancang upaya-upaya mendukung Ahok, walaupun dia akan mencalonkan diri sebagai kandidat perseorangan atau tidak lewat partai politik.
"Keputusan politik, ya kayak dukungan kepada Ahok. Untuk mengusung Ahok sebagai gubernur DKI," kata Yorrys, yang baru saja ditetapkan sebagai Ketua Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan di Dewan Pengurus Pusat Golkar pada Senin, 30 Mei 2016.
Yorrys mengungkapkan bahwa keputusan Golkar mendukung Ahok berdasarkan strategi tersendiri. Ada kajian yang bertumpu pada kinerja Ahok selama ini. Hasil kesepakatan bersama pada Munaslub adalah mendukung Ahok sepenuhnya untuk maju ke DKI 1.
"Kita punya strategi tersendiri kan, kita melakukan berbagai kajian, kita melihat kinerja dia (Ahok), dari semua aspek. Kesimpulan harus mendukung dia (Ahok)," ujar Yorrys.
Dia dapat memastikan bahwa Golkar mendukung Ahok untuk menjadi Gubernur kembali. "Kita sudah pada kesimpulan itu. Saya bisa pastikan bahwa mendukung Ahok jadi gubernur itu dari Golkar," tutur dia.
Laporan: Shintaloka Sicca
(ren)