DPR: Perpanjangan Jabatan Kapolri Bisa Timbulkan Fitnah

Desmond Junaidi Mahesa, Ketua Partai Gerindra Banten
Sumber :
  • VIVA.co.id/Nur Faishal

VIVA.co.id - Perpanjangan masa jabatan Kapolri dinilai melanggar Undang Undang tentang Kepolisian. Kecuali jika Presiden Joko Widodo menerbitkan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perppu).

Pimpinan DPR Belum Izinkan RUU TPKS Dibahas saat Reses, Ini Alasannya

Menurut Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Desmond Mahesa, persoalan perpanjangan ini bukan semata mengenai prestasi Kapolri, namun dilihat dari dasar hukumnya.

"Seurgensi apa, ini yang jadi soal. Hanya itu jalan menurut saya dari aspek undang-undang," kata Desmond di kantor Fraksi Partai Gerinda, Jakarta, pada Kamis, 19 Mei 2016.

DPR Minta Pemerintah Tak Naikan Harga BBM Bersubsidi

Desmond menilai wacana perpanjangan ini bisa menimbulkan fitnah. Dengan memperpanjang jabatan Jenderal Badrodin Haiti, Presiden bisa disangka tidak menyukai beberapa jenderal bintang tiga alias berpangkat komisaris jenderal.

"Yang akan menjadi fitnah itu bahwa Presiden tidak suka dengan pribadi minimal tiga orang jenderal bintang tiga hari ini, pertama adalah BG (Budi Gunawan), BW (Budi Waseso) dan Dwi (Priyatno)," ujar Desmond.

DPR Sarankan Aturan Menag soal Toa Masjid Disesuaikan Kondisi Daerah

Menurut Desmond, dengan memperpanjang jabatan Badrodin selama enam bulan saja, tiga jenderal yang disebut itu tidak akan bisa menjadi Kapolri pada enam bulan mendatang. Hal itu karena umur mereka akan kurang satu tahun dari batas umur yang disyaratkan.

"Makanya saya bilang, kalau kita berasumsi yang non-UU itu, bisa jadi fitnah, asumsi-asumsi itu, padahal belum tentu," kata Desmond.

 

Deddy Yevri Hanteru Sitorus, Anggota Komisi VI DPR RI

Kelangkaan Minyak Goreng, Komisi 6 DPR: Rantai Pasok Rusak

Hingga saat ini, kelangkaan minyak goreng masih terjadi di beberapa wilayah. Pemerintah dan stakeholder diminta untuk duduk bersama mencari solusi.

img_title
VIVA.co.id
7 Maret 2022