Komite Etik Klaim Makin Ketat Awasi Para Caketum Golkar
- VIVA.co.id/Ezra Natalyn
VIVA.co.id – Setelah menggelar rapat dan memanggil tim sukses para calon ketua umum (caketum) sejak dua hari lalu, hari ini sebelum pembukaan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Partai Golkar, Komite Etik kembali melakukan pemanggilan.
Pagi ini, Komite Etik Munaslub Golkar yang dipimpin Fadel Muhammad memeriksa seluruh tim sukses dari calon ketua umum di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC), Bali.
“Maka siang ini kami panggil seluruh tim sukses. Saya katakan kepada mereka dalam dua hari terakhir, kami lebih ketat,” kata Fadel Muhammad di lokasi Munaslub Golkar, Bali, Sabtu 14 Mei 2016.
Pemeriksaan dilakukan Komite Etik menyusul adanya aduan perihal dugaan pelanggaran etik yang dilakukan para kandidat suksesor Ketua Umum Aburizal Bakrie menjelang pemilihan ketua umum di Munaslub Golkar malam ini.
Fadel mengatakan, Komite Etik tak hanya mendapatkan laporan dari khalayak, namun juga melibatkan informasi dari Kepolisian dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengenai rekam jejak para kandidat.
“Karena banyak juga laporan-laporan yang masuk itu tidak jelas, tidak spesifik,” lanjut dia.
(ren)