PPP Gelar Muktamar Islah Bulan April

Mukernas PPP di Ancol, Jakarta Utara, Kamis, 25 Februari 2016.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Moh Nadlir

VIVA.co.id – Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang keempat telah selesai digelar. Salah satu hasilnya adalah mereka menyepakati soal waktu Muktamar Islah.

PPP Dukung Program Pemerintah Agar Tepat Sasaran

"Selambat-lambatnya April 2016 Muktamar harus digelar," kata Sekretaris Jenderal PPP Muktamar Bandung, M. Romahurmuziy, di Hotel Mercure Ancol, Jakarta Utara, Kamis, 25 Februari 2016.

Namun untuk tempat muktamar, forum Mukernas belum menentukan. Nantinya, pihak yang akan menentukan adalah panitia penyelenggara.

Bakal Gelar Mukernas, PPP Patok Target Rasional untuk Pemilu

"Waktu (juga) menyesuaikan karena dibuka Presiden. Jadi kalau sudah ditentukan dulu terus tidak sesuai dengan Presiden ya kan tidak bisa," ujarnya.

Sebagai persiapan menuju muktamar, Mukernas juga menyatakan bahwa DPP PPP harus menyiapkan panitia penyelenggara yang mengakomodir dua kepengurusan baik Muktamar Jakarta maupun Muktamar Surabaya.

Simpatisan PPP Dibacok Pria Bersorban di Yogyakarta

"Dari semua pihak, kita sekarang tidak mengenal kubu-kubu, PPP hanya ada satu, dan menuju proses islah yang sebenarnya," ujar Romi.

Romi juga yakin bahwa semua orang di PPP pasti merindukan kebersamaan dan keutuhan partai berlambang Ka'bah seperti sebelum konflik terjadi. Oleh karena itu, muktamar kedelapan itu digelar dengan tujuan untuk islah.

Mukernas sendiri digelar Rabu-Kamis, 24-25 Februari 2016 oleh PPP hasil Muktamar Bandung dan diikuti 30 dari 33 Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) PPP se-Indonesia.

(mus)

Mukernas V PPP di Hotel Sahid Jaya Jakarta

Mukernas PPP Putuskan Percepat Muktamar

Semula digelar 2021 menjadi 2020

img_title
VIVA.co.id
15 Desember 2019