Tujuh Gubernur Hasil Pilkada Serentak Akan Dilantik Jokowi

Ilustrasi suasana saat Pilkada Serentak.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id – Presiden Joko Widodo (Jokowi)  akan melantik tujuh pasangan gubernur dan wakil gubernur terpilih pada Pilkada Serentak 2015 lalu pada Jumat siang ini, 12 Februari 2016. Sebelum dilantik, para gubernur dan wakilnya terlebih dahulu mengikuti prosesi.  

Mendagri Lantik Empat Gubernur Pekan Depan

"Para gubernur dan wakil gubernur terpilih mengikuti prosesi  yang dimulai dari Istana Merdeka. Di Istana Merdeka, para gubernur dan wakil gubernur terpilih menerima penyerahan petikan Keputusan Presiden oleh presiden kepada masing-masing gubernur dan wakil gubernur terpilih," kata Anggota Tim Komunikasi Presiden, Ari Dwipayana dalam keterangan persnya, Jumat 12 Februari 2016.

Di Istana Negara kemudian tujuh pasang gubernur baru itu akan diangkat sumpahnya.

Dukung KPK Bongkar Korupsi di Kementerian Dalam Negeri

Pasangan gubernur dan wakil gubernur terpilih yang bakal dilantik yaitu,

1. H. Sahbirin Noor, S.Sos., M.H. dan Drs. H. Rudy Resnawan (Kalimantan Selatan)

Dilantik, Bupati Konawe Selatan Diingatkan Utang Politik

2. H. Zumi Zola Zulkilfi, S. TP., MA. dan Dr. H. Fachrori Umar, M. Hum. (Jambi)

3. Prof. Dr. H. Irwan Prayitno, P.Si., M.Sc., dan Drs. H. Nasrul Abit (Sumatera Barat)

4. Olly Dondokambey, S.E. dan Drs. Steven O.E Kandouw (Sulawesi Utara)

5. Muhammad Sani dan Dr. Nurdin Basirun, S.Sos., M.Si. (Kepulauan Riau)

6. Irianto Lambrie, M.M. dan H. Udin Hianggio (Kalimantan Utara)

7. Ridwan Mukti, M.H. dan Dr. H. Rohidin Mersyah, M.M. ( Bengkulu).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya