Ade Komarrudin Hanya Patuh pada ARB

Sumber :
  • VIVA.co.id/Anhar Rizki Affandi
VIVA.co.id
Politikus Budi Supriyanto Didakwa Disuap Ratusan Ribu Dolar
- Ketua Umum Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI), Ade Komaruddin, mengaku patuh dengan keputusan Ketua Umum Aburizal Bakrie. Termasuk soal rencana ARB menggelar musyawarah nasional atau munas.

Partai Pendukung Ahok Pakai Janji Tertulis Biar Tak Membelot

"Maka SOKSI
Komisi V Apresiasi Gubernur Sulbar
sami'na waato'na dengan apa yang disampaikan Pak ARB selaku Ketua Umum," kata Ade, di arena Rapat Piminan Nasional atau Rapimnas Golkar, Jakarta Convention Center, Minggu, 24 Januari 2016.


Ade yang juga Ketua DPR ini mengatakan, dalam masalah yang tengah dihadapi Golkar saat ini, semua pihak harus bersatu. Untuk itu, bagi dia apapun yang menjadi keputusan Ketua Umum, termasuk soal munas, harus diikuti.


"Saya
sami'na waato'na
pada Ketum. Apapun namanya proses regenerasi harus berjalan," kata ketua SOKSI, yang merupakan salah satu organisasi pendiri Partai Golkar.


Ia juga meminta semua pihak di partai, untuk bersabar. Sebab, menurut Ade, kesabaran dalam berdemokrasi harus ada. Ade menyarankan, tidak boleh gegabah dalam mengambil sikap.


"Berdemokrasi satu syarat yang paling penting dimiliki yaitu kesabaran. Kalau tidak, jangan pilih sistem demokrasi," kata Ade.


Menurut Ade, komunikasi informal jangan sampai dilupakan. Itu perlu bagi Golkar, apalagi tantangan ke depannya makin berat. Sehingga, bersatu untuk partai saat ini harus dilakukan. "Untuk teman-teman tidak selalu mempromosikan konfilk," katanya. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya