Pilkada Serentak 2015

Rano Karno dan Perwakilan 18 Negara Pantau Pilkada Tangsel

Gubernur Banten Rano Karno memantau pilkada serentak di Tangsel
Sumber :
  • Ade Alfath

VIVA.co.id - Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) serentak resmi digelar, Rabu, 9 Desember 2015. Salah satu yang melangsungkan proses pemungutan suara adalah Kota Tangerang Selatan, Banten.

Gubernur Banten, Rano Karno, terjun langsung untuk memantau berjalannya kegiatan pilkada di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 35, yang berlokasi di SMP Negeri 11 Kota Tangerang Selatan.

Banten Juara Umum Lomba MTQ Nasional

Rano Karno ikut mendampingi Komisioner KPU, Ferry Kurnia dan tim pemantau pemilu dari luar negeri. Mereka datang sekitar pukul 07.00 di lokasi TPS.

"Insya Allah dari pemantauan terakhir persiapan siap semua. Mudah-mudahan kondisi keamanan baik," ujar Rano Karno.

Menurut Rano Karno, kegiatannya yang turun langsung ke lapangan merupakan bentuk sosialisasi kepada masyarakat untuk ikut serta dalam pilkada. Warga diimbau untuk datang ke TPS dan menggunakan hak suaranya.

"Saya netralitas, tapi bukan berati di rumah. Sosialisasi ke masyarakat, silakan datang ke TPS untuk menentukan calon pemimpin dalam 5 tahun mendatang," ujar Rano Karno.

Selain itu, turut perwakilan dari 18 negara yang memantau langsung pesta demokrasi di Indonesia yakni, Palestina, Iran, Bangladesh, Malaysia, Australia, Srilanka, Vietnam, Thailand, Amerika, Korea Selatan, Swedia, Laos, Kanada, Maroko, Tunisia, Finlandia, Norwegia, dan Venezuela.

Di Pilkada Kota Tangerang Selatan sendiri terdapat tiga pasangan calon yaitu nomor urut satu Ikhsan Mojo dan Claudia Chandra, nomor urut dua Arsid dan Elvier Ariadianne, dan nomor urut tiga Airin Rachmi dan Benyamin Davnie. (ase)