Megawati Utus Hasto Melayat Politikus Gerindra
- Antara
VIVA.co.id - Politikus senior Partai Gerindra, Haryanto Taslam meninggal dunia, Sabtu malam, 14 Maret 2015. Sejumlah politikus papan atas negeri ini terlihat hadir di rumah duka di Jalan Buruh Perindu, Duren Sawit, Jakarta, Minggu 15 Maret.
Diantaranya, Plt Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat yang juga kader PDIP. Di mata Hasto, Hartas, begitu Haryanto disapa, adalah politikus andal.
"Beliau merupakan sosok pejuang yang begitu menyakini demokrasi perlu ditegakkan. Beliau berjuang tanpa pamrih. Kami kehilangan perjuangan Bapak," ujar Hasto.
Saat disinggung, apakah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri akan menghadiri rumah duka Harjanto, Hasto menuturkan kalau anak Presiden pertama Indonesia tersebut tidak akan datang.
"Bu Mega tidak ke sini, saya yang diutus oleh Beliau untuk ke sini. Secara khusus, Bu Mega menyampaikan duka mendalam," ucap Hasto.
Semasa hidupnya, Hartas memang pernah dekat dengan Megawati. Hartas tergabung dalam barisan Promeg menentang penguasa Orde Baru. Dia aktif di partai yang dipimpin mantan Presiden RI kelima itu sebelum memilih hijrah ke Partai Gerindra.
Harjanto tutup usia di Rumah Sakit Medistra, Sabtu, 14 Maret 2015. Haryanto meninggal dunia pukul 20:55 WIB.
Rumah duka yang berada tepat di Jalan Perindu, Duren Sawit, Jakarta, telah dipenuhi oleh para pelayak, baik dari keluarga, kerabat, rekan politisi, hingga lawan politiknya.
Haryanto dilarikan ke rumah sakit pada Jumat, 13 Maret 2015 siang. Ia dibawa ke rumah sakit setelah tidak sadarkan diri. Haryanto langsung dirawat di ruang ICU. (ase)
[/vivamore]