Didukung Jadi Ketua Umum Lagi, AHY Optimis Partai Demokrat Bisa Bangkit

[dok. Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), bersama seluruh jajaran pengurus Partai Demokrat se-Indonesia, dalam konferensi pers di kediaman AHY, kawasan Jakarta Selatan, Minggu, 23 Februari 2025]
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya

Jakarta, VIVA - Sebanyak 38 Ketua DPD Partai Demokrat se-Indonesia kembali mengusung Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), untuk menjadi Ketua Umum Partai Demokrat periode 2025-2030.

Prabowo Minta AHY Bentuk Satgas Pengelolaan Sampah Nasional

Hal itu diungkapkan oleh AHY usai menerima kedatangan 38 Ketua DPD Partai Demokrat se-Indonesia, di kediamannya kawasan Jakarta Selatan pada Minggu siang, 23 Februari 2025.

Pertemuan ini dilakukan tepat sehari sebelum dilaksanakan Kongres VI Partai Demokrat, yang rencananya akan digelar pada Senin, 24 Februari 2025.

Presiden Prabowo Undang Khusus AHY Bahas Konsep Pengelolaan Sampah Nasional

"Para Ketua DPD dan DPC tadi menyampaikan harapannya agar saya bisa atau berkenan maju kembali sebagai ketua umum periode 2025-2030," kata AHY dalam konferensi pers di kediamannya pada Minggu, 23 Februari 2025.

[dok. Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), bersama seluruh jajaran pengurus Partai Demokrat se-Indonesia, dalam konferensi pers di kediaman AHY, kawasan Jakarta Selatan, Minggu, 23 Februari 2025]

Photo :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya
Puan Sebut Belum Kepastian Kapan Kongres PDIP, Soal Pengganti Hasto Prerogatif Megawati

Terkait pencalonan tersebut, AHY pun menerimanya dan berjanji akan berupaya untuk menjalankan tugas dan amanah yang diberikan oleh seluruh kader, guna melanjutkan kepemimpinan yang telah dijalankan selama lima tahun terakhir ini.

“Tentu dengan dukungan, kebersamaan, dan semangat juang dari seluruh pimpinan dan seluruh kader Demokrat di mana pun berada, kami memiliki optimisme Insya Allah Demokrat bisa bangkit dan semakin memiliki peran yang baik untuk negeri ini untuk rakyat kita, baik di pemerintahan nasional, di pemerintahan daerah, juga di jalur legislatif DPR RI, DPRD Provinsi, maupun DPRD Kabupaten-Kota," ujarnya.

AHY berharap masa depan Partai Demokrat dalam 5 tahun ke depan bisa dihadapkan pada situasi, kondisi negeri, dan arah pembangunan yang baik di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto.

“Demokrat tentu ingin mensukseskan dan ingin menjadi bagian utama dari kesuksesan pembangunan bangsa ke depan, termasuk di bidang infrastruktur, sumber daya manusia, ekonomi, dan semua aspek kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara. Tapi tentu tidak saya jelaskan sekarang, karena besok baru kongresnya. Nanti akan ada rekomendasi dan juga keputusan-keputusan strategis yang akan disampaikan besok," pungkasnya.

Dok. Istimewa, Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri Hadiri Arahan Bimtek ke 3.000 DPRD PDIP

Kumpulkan Anggota DPR RI Fraksi PDIP, Megawati Konsolidasi Jelang Kongres

Sejumlah anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan (PDIP)  mendatangi kediaman Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, di kawasan Menteng

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2025