Ridwan Kamil-Suswono Bakal Beri Cuti Seluas-luasnya Bagi Ibu Pekerja Menyusui

Ridwan Kamil-Suswono Debat Kedua, Calon Gubernur dan Wakil DKI JAKARTA 2024
Sumber :
  • Tim Dokumentasi RIDO

Jakarta, VIVA – Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) menjanjikan bakal memberikan cuti seluas-luasnya bagi ibu-ibu yang menyusui. 

Masa Tenang Pilkada, Car Free Day di Sudirman-Thamrin Tidak Diberlakukan pada 24 November 2024

Hal itu disampaikan Cagub Ridwan Kamil (RK) dalam debat kedua Pilkada Jakarta di Kawasan Ancol, Jakarta Utara, Minggu malam, 27 Oktober 2024. RK ditanyai soal kebijakan paslonnya untuk ibu yang bekerja dapat memberikan ASI eksklusif selama enam bulan.

"Bagi calon gubernur DKI Jakarta, kami akan investasikan manusia yang mahal ini dengan seluas-luasnya memberikan cuti kepada ibu-ibu yang akan menyusui. Kemudian, disesuaikan dengan produktivitas kerjanya, kami akan memastikan di setiap kerja di Jakarta ada ruang laktasi untuk menyusui yang privat," ujarnya. 

Polda Jatim Ungkap Penyulut Insiden Berdarah di Sampang, Tak Terkait Pilkada

RK menekankan, langkah tesebut untuk menekan angka stunting di Jakarta. 

 “Syarat menuju Indonesia emas tidak boleh lagi ada anak kita, cucu kita yang terkena stunting. Walaupun rambutnya Ayu Ting Ting tidak keriting, namun memberantas stunting itu penting," kata mantam Gubernur Jabar tersebut. 

Pengamat Ingatkan Pemerintah Harus Antisipasi Penyebaran Paham Khilafah saat Pilkada

Menurutnya, memberantas stunting terlalu telat ketika sudah lahir, tapi pihaknya akan berikan program kesehatan sejak ibunya masih hamil.  "Program ASI harus menyertai program ibu hamil," kata RK.

Ia menambahkan  kombinasi peraturan, dukungan bergizi dan suksesnya program makan gratis Presiden Prabowo akan melahirkan kualitas bayi daei ibu yang sehat gizi yang disuplai dan dijaga oleh Pemprov Jakarta.

"Mudah-mudahan dengan begitu lahirlah generasi emas Indonesia yang datang dari percontohan generasi emas di Jakarta," imbuhnya.

Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta mengadakan debat kedua calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2024 di Beach City International Stadium (BCIS), Jakarta Utara, Minggu malam.

Tema yang diangkat dalam debat kedua yakni "Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial". Tema ini terbagi atas enam subtema, yakni infrastruktur terintegrasi dan pelayanan dasar prima, pendidikan dan kesehatan.

Kemudian penanganan ketimpangan sosial, pembangunan ekonomi digital dan UMKM, lalu, pariwisata dan ekonomi kreatif serta inflasi bahan pokok.

Peserta debat tersebut adalah pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), paslon nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana (Dharma-Kun) dan paslon nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel).

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya