Elektabilitasnya versi LSI Ungguli Ridwan Kamil, Pramono Bilang "Tak Berpikir yang Besar-besar"

Cagub Jakarta Pramono Anung
Sumber :
  • Youtube Kahfeveryday

Jakarta, VIVA - Calon gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung menyambut baik hasil survei elektabilitas calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta yang dirilis oleh Lembaga Survei Indonesia (LSI).

Survei: Mayoritas Publik Optimis Ekonomi RI 2025 di Era Prabowo Bisa Lebih Baik

Hasil survei LSI menunjukkan pasangan Pramono Anung-Rano Karno berhasil menyalip pasangan Ridwan Kamil-Suswono (Rido). Elektabilitas pasangan Pramono-Rano mencapai 41,6 persen. Sedangkan pasangan Rido di angka 37,4 persen.

Meski hasil survei terus menunjukkan tren positif, Pramono meminta kepada tim suksesnya untuk tetap bekerja keras demi tetap mempertahankan momentum. Ia menilai karena seringnya turun bertemu masyarakat membuat elektabilitasnya meroket.

Survei LPI: Mayoritas Publik Bersentimen Positif Yakin Prabowo Bisa Bawa RI Lebih Baik

Cagub Jakarta nomor urut 01, Ridwan Kamil saat blusukan ke pasar tradisional di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Kamis, 24 Oktober 2024

Photo :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

"Alhamdulillah, saya juga selalu tidak berpikir suatu yang besar-besar, tetapi bagaimana bisa menyelesaikan suatu masalah yang ada di lapangan terutama yang kami temukan," kata Pramono kepada wartawan di Jakarta, Kamis, 24 Oktober 2024.

Pramono Anung Cerita Gus Dur-Megawati Aslinya Tak Akur, Rujuk Gara-gara Nasi Goreng

Di sisi lain, mantan sekretaris kabinet itu Pramono Anung enggan sesumbar mengenai kemungkinan menang satu putaran di Pilkada Jakarta. Bagi dia, hasil survei LSI bukan merupakan hasil akhir dan masih ada waktu satu bulan untuk berkampanye. 

"Kalau dilihat secara proporsional dengan yang belum memilih, saya kira ada di angka 48 persen. Masih ada waktu satu bulan perlu kerja ekstra," kata dia.

Pramono mengatakan, ia sudah meminta timnya untuk tetap bekerja seperti biasa dan terus fokus untuk Pilkada. Dia malah mengira agendanya akan berkurang ternyata tidak dan malah sebaliknya.

Cagub-cawagub Jakarta nomor urut 2, Dharma Pongrekun-Kun Wardana.

Photo :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya

Hasil survei terbaru LSI menunjukkan pasangan Pramono Anung-Rano Karno berhasil menyalip Ridwan Kamil-Suswono (Rido). Eektabilitas pasangan Pramono-Rano mencapai 41,6 persen, sedangkan pasangan Rido 37,4 persen, dan pasangan Dharma Pongrekun-Kun Wardhana 5,7 persen.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya