Bima Arya: Raffi Ahmad Jadi Utusan Khusus, Yovie Staf Khusus di Kabinet Prabowo

Raffi Ahmad dipanggil Prabowo di Kartanegara
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

Jakarta, VIVA - Politikus Partai Amanat Nasional (PAN), Bima Arya mendengar informasi artis Raffi Ahmad menjadi staf utusan khusus di pemerintahan Prabowo Subianto mendatang. Begitu juga dengan musisi Yovie Widianto yang juga menjadi staf khusus.

Hal itu disampaikan Bima Arya usai mengikuti pembekalan calon wakil menteri (wamen) dan kepala badan di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Jawa Barat pada Kamis, 17 Oktober 2024. 

Bima Arya awalnya ditanya mengenai sosok Raffi Ahmad dan Yovie Widianto yang tidak hadir dalam acara pembekalan calon wamen dan kepala badan. 

"Ya mungkin posisinya khusus ya. Saya dengar Raffi Ahmad staf utusan khusus, Yovie juga staf khusus," kata Bima Arya kepada wartawan.

Politikus PAN Bima Arya Sugiharto di Kertanegara, Jakarta Selatan

Photo :
  • VIVA/Zendy Pradana

Bima Arya juga mengaku tak tahu atas absennya pendakwah kondang, Gus Miftah dari acara pembekalan calon wamen dan kepala badan hari ini. Dia menilai, absennya Gus Miftah karena mungkin ada tugas lain.

"Enggak paham saya. Mungkin ada tugas-tugas lain," ucapnya.

Sebelumnya, dalam pembekalan tugas calon wakil menteri kabinet Prabowo Subianto di kediaman Prabowo, Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis, dihadiri sebanyak 54 peserta.

Ma'ruf Amin Sebut Prabowo Rangkul Banyak Pihak untuk Ikut Pikirkan Bangsa

Salah satu calon wakil menteri yang juga Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta mengaku diundang untuk mengikuti kegiatan pembekalan tugas di Hambalang sejak kemarin malam.

"(Dikabari) dari semalam. Ini kan briefing dulu ya. Saya belum tahu (pembahasannya), tapi kalau materinya seperti yang kemarin itu salah satu temanya," kata Anis Matta saat hendak masuk ke Gerbang Padepokan Garuda Yaksa.

Terpopuler: Calon-calon Menteri Prabowo Dikumpulkan di Hambalang, Turis Asing Nyambi Misionaris

Calon wamen lainnya yang juga Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi mengaku sudah mempersiapkan diri mengenai materi-materi disampaikan dalam pembekalan tugas di Hambalang.

Nusron Beberkan Pesan Prabowo: Jangan Korupsi, Jangan Sampai APBN Bocor

"Kita sudah persiapan khusus sesuai dengan apa yang menjadi visi misi presiden. (Menterinya) kan sudah banyak beredar," ujar Viva Yoga.


 

Plh Presiden PKS, Ahmad Heryawan alias Aher.

Temui Prabowo, Aher Ngaku Bangun Konsolidasi, Enggak Bahas Kursi Menteri

Plh Presiden PKS Ahmad Heryawan alias Aher ikut menemui Presiden RI terpilih Prabowo Subianto di kantor Kemhan.

img_title
VIVA.co.id
17 Oktober 2024