Warga Kalianda Ingin Perubahan, Pilih Egi-Syaiful di Pilbup Lamsel 2024

Warga Kalianda dukung pasangan Egi-Syaiful di Pilbup Lampung Selatan 2024
Sumber :
  • Istimewa

Lampung Selatan, VIVA – Dukungan kepada pasangan calon Bupati-Wakil Bupati (Cabub-Cawabub) Lampung Selatan (Lamsel), Radityo Egi Pratama-Syaiful Anwar terus mengalir deras dari berbagai desa di Kecamatan Kalianda.

Airin Ungkap Hadapi Banyak Ujian di Pilkada Banten: Doa Masyarakat Beri Kemudahan

Ratusan warga dari Desa Tanjung Menara, Desa Patriot, Desa Kedaton, dan Kelurahan Way Urang dengan tegas menyatakan komitmen mereka untuk memilih pasangan nomor urut 2 tersebut di Pilkada Lampung Selatan.

Di Desa Tanjung Menara, warga menyambut kedatangan Egi dengan penuh antusias. Ruminah, tokoh perempuan setempat, mengungkapkan bahwa warga telah lama merindukan perubahan kepemimpinan di daerahnya.

Tutup Kampanye Pilkada Banten, Airin-Ade Minta Biarkan Masyarakat Memilih Sesuai Hati Nurani

"Warga sudah rindu perubahan," ujarnya, Kamis 10 Oktober 2024.

Di Desa Patriot, sambutan hangat kembali diberikan kepada Egi saat ia menyampaikan komitmennya untuk memperbaiki infrastruktur serta meningkatkan bidang kesehatan dan pendidikan. Toaini, salah satu warga, menyatakan keinginan untuk mengganti pemimpin. 

RK: Kita Siap Menang dan Kalah di Pilkada Jakarta

"Yang lama kurang, bosan, ingin perubahan, ganti yang baru," katanya.

Sementara itu, di Desa Kedaton, Halim, warga setempat, menyampaikan keluhannya mengenai kurangnya lapangan kerja di Kalianda. Ia juga menyampaikan bahwa banyak warga yang membutuhkan dukungan modal untuk usaha kecil mereka.

"Insyaallah dukung Pak Egi. Keluhannya di sini itu lowongan kerja, sudah banyak yang nganggur, di Kalianda ini jarang pabrik. Mudah-mudahan Mas Egi bisa mengatasi hal itu," kata Halim. 

Kelurahan Way Urang juga tidak ketinggalan dalam menunjukkan dukungannya kepada Egi-Syaiful. Efendi, tokoh masyarakat setempat, mengungkapkan bahwa ratusan warga di wilayahnya menginginkan pergantian kepemimpinan di Lampung Selatan.

"Alasan warga sini, mereka ingin bupati yang baru. Warga bilang mau perubahan di Lampung Selatan. Minta jalan yang bagus, maju, begitu," ujarnya.

Efendi juga menyebutkan bahwa karakter Egi yang ramah dan dekat dengan masyarakat membuatnya pantas memimpin daerah tersebut.

Dengan antusiasme yang begitu besar dari berbagai desa di Kecamatan Kalianda, pasangan Egi-Syaiful semakin yakin akan meraih dukungan penuh dari masyarakat dalam Pilkada Lampung Selatan. Mereka berkomitmen untuk memberikan perubahan yang signifikan bagi Lampung Selatan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya