Kiai dan Santri se-Mataraman Targetkan Kemenangan Mutlak Khofifah-Emil

Calon gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa (tengah)
Sumber :
  • Istimewa

Jawa Timur, VIVA – Jaringan Kiai Santri Nasional (JKSN) Mataraman menggelar konsolidasi dalam memenangkan calon gubernur dan calon wakil gubernur Jawa Timur nomor urut 2 Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak pada Pilgub Jatim 2024. JKSN targetkan kemenangan telak untuk Khofifah-Emil. 

Respons Kemenag soal Dugaan Santri Disiram Air Cabai oleh Istri Pimpinan Ponpes

"Kita harus bekerja dan berinovasi dengan kemajuan yang sedemikian rupa agar ibu Khofifah bisa dapat kemenangan mutlak," kata Ketua Umum JKSN KH. Asep Saifuddin Chalim, Senin 7 Oktober 2024.

Lanjutnya dia mengungkapkan, kemenangan Khofifah-Emil semakin terbuka lebar dengan rekam jejak kinerja yang sudah jelas nyata. Di bawah komando keduanya Jatim berhasil meraih banyak kemajuan besar.

Dukung Andra Soni-Dimyati di Pilgub Banten, Buruh Kota Serang Sampaikan 4 Harapan

Paslon Gubernur-Wakil Gubernur Jatim nomor urut 2 Khofifah-Emil Dardak.

Photo :
  • Istimewa

"Kita harus menargetkan kemenangan Khofifah-Emil 90 persen, saya merasa bahwa ada manfaat bersama Ibu Khofifah. Utamanya buat kemajuan Jawa Timur kedepan," ujarnya.

PDIP Ajak Masyarakat Sumut Kawal Pemilu Bebas Kecurangan TSM

Salah satunya keberhasilan dalam menurunkan angka kemiskinan ekstrem secara signifikan. Berdasarkan Hasil Survei Sosial Ekonomi Nasional per Maret 2024 tercatat angka kemiskinan ekstrem di Jatim menjadi 0,66% atau sekitar 268 ribu penduduk.

Capaian tersebut jauh menurun drastis dibanding angka kemiskinan ekstrem pada 2020 lalu. Di mana pada tahun itu angka kemiskinan ekstrem di Jawa Timur masih mencapai 4,40% atau sekitar 1,8 juta penduduk.

Karenanya tak mengejutkan bila pasangan petahana di Pilgub Jatim tersebut begitu mendapatkan gelombang dukungan besar. Keduanya mampu merebut seluruh hati masyarakat Jatim pada setiap lapisan. 

"Beliau bukan sekadar menang tapi menang dengan membawa kapasitas. Sebab nanti pasti akan dikenang. Ini sebuah penilaian tersendiri," ucapnya.

Sementara itu terungkap dalam survei Indikator Politik Indonesia periode 9-14 September 2024, sebanyak 64,0 persen warga NU lebih pilih Khofifah-Emil. Sehingga menjadikan keduanya kokoh berada di puncak elektabilitas untuk Pilgub Jatim 2024. 

Hal tersebut tentunya berhasil mengalahkan jauh pasangan Risma-Gus Hans dengan elektabilitas sebesar 23,5 persen. Serta berada di tempat terbawah ada Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim hanya mendapat elektabilitas 2,2 persen.

Tambahan informasi Rapat Konsolidasi dihadiri puluhan kiai yang berasal dari wilayah Mataraman. Meliputi Ngawi, Kabupaten dan Kota Madiun, Pacitan, Magetan, Kabupaten dan Kota Kediri, Nganjuk, Tulungagung, Kabupaten dan Kota Blitar, Trenggalek, Tuban, Lamongan, Bojonegoro, hingga Magetan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya