Pramono Janji Naikan Insentif RT-RW Dua Kali Lipat

Cagub Jakarta Pramono Anung
Sumber :
  • Youtube KPU DKI Jakarta

Jakarta, VIVA – Calon gubernur nomor urut 3, Pramono Anung berjanji menaikkan insentif RT-RW sebanyak dua kali lipat. Ia mengaku mendapat keluhan dari RT-RW soal insentif yang terlalu rendah.

Wamendagri Sebut Pelantikan Kepala Daerah Terpilih Dibagi 3 Gelombang

Hal tersebut diungkapkan Pramono saat menyampaikan visi-misi dalam debat perdana Pilkada Jakarta 2024 yang diselenggarakan di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu, 6 Oktober 2024.

"Bagi RT-RW dia juga mengeluhkan insentif yang terlalu rendah, maka kami ingin menyampaikan secara terbuka pada kesempatan ini. Insentif yang akan kami berikan kepada RT-RW akan kami kalikan dua. RT dari Rp2 juta menjadi Rp4 juta, RW dari Rp2,5 juta menjadi Rp5 juta," ujarnya.

Wamendagri Sebut Retreat Kepala Daerah Terpilih Bakal Lebih dari 7 Hari

Pasangan cagub-cawagub Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung dan Rano Karno

Photo :
  • VIVA.co.id/Andrew Tito

Mantan Sekretaris Kabinet itu mengungkapkan alasannya menaikkan dua kali lipat insentif itu karena RT-RW sangat membutuhkannya. Selain itu, Pramono juga ingin laporan keuangan dari RT-RW dibuat mudah dan sederhana.

Pertama Kali dalam Sejarah, Presiden Bakal Lantik Gubernur hingga Bupati Serentak

"Kenapa itu kita lakukan? Karena mereka sangat membutuhkan untuk itu. Dan, yang tidak kalah pentingnya adalah agar laporan penggunaan keuangan dibuat mudah dan simple," katanya.

Pramono juga akan menambah CCTV di setiap RT-RW dengan tujuan untuk mengurangi aksi kekerasan, bullying dan peredaran narkoba. Ia yakin bahwa CCTV itu akan sangat berguna untuk menekan aksi kriminal di Jakarta.

"Gagasan ide dipasang CCTV di setiap RT-RW adalah ide dan gagasan ketika kami belanja masalah di bawah. Rakyat ingin mereka menjadi lebih aman. Persoalan bullying, pencurian. kekerasan dan juga tidak kalah pentingnya adalah narkoba," kata Pramono.

"Saya yakin-seyakinnya pasti akan mengurangi kekerasan di tingkat RT-RW, dan narkoba, bullying dan pencurian," ujarnya.

Sebagai informasi, debat perdana dalam rangka Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024 akan berlangsung di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta, Minggu malam, 6 Oktober 2024. 

Acara ini diharapkan dapat menjadi ajang yang menarik bagi para pemilih Jakarta, dengan mengusung tema sentral “Penguatan Sumber Daya Manusia (SDM)” serta “Transformasi Jakarta Menjadi Kota Global”.

Tiga pasangan calon yang akan berpartisipasi dalam debat ini adalah Ridwan Kamil-Suswono yang mengusung nomor urut 1, Dharma Pongrekun-Kun Wardhana Abyoto dengan nomor urut 2, dan Pramono Anung-Rano Karno yang mendapat nomor urut 3. 

Debat ini akan dibagi menjadi enam segmen, dimulai dengan segmen pertama di mana masing-masing pasangan calon akan mempresentasikan visi dan misi mereka. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya