Jokowi soal Pertemuan Prabowo-Megawati: Saya Kira Baik Buat Kemajuan Negara

Presiden Joko Widodo (Jokowi)
Sumber :
  • VIVA/Ahmad Farhan Faris

Nusa Tenggara Timur, VIVA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyambut baik rencana pertemuan Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri dengan Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden RI terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto.

"Saya kira baik pertemuan itu," kata Jokowi di RSUD Kefamenanu, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Rabu, 2 Oktober 2024.

Menurut dia, semua tokoh bangsa maupun tokoh politik memang harus melakukan komunikasi demi kepentingan bangsa dan negara.

Presiden Joko Widodo atau Jokowi

Photo :
  • VIVA/Ahmad Farhan Faris

"Komunikasi antartokoh tokoh bangsa bisa sambung untuk kemajuan negara, untuk kemajuan bangsa," ujarnya.

Sebelumnya, presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto buka suara soal rencana pertemuannya dengan Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) sekaligus Presiden RI ke-5, Megawati Soekarnoputri. Dia memberi sinyal bahwa pertemuan itu pasti berlangsung.

"Insyaallah," kata Prabowo kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 1 Oktober 2024. 

Ketua Umum Partai Gerindra itu berharap, pertemuan dengan Megawati berlangsung sebelum dirinya dilantik menjadi Presiden RI pada 20 Oktober 2024 mendatang.

"Mudah-mudahan sebelum pelantikan," tuturnya.

Megawati Tak Hadir di Kampanye Akbar Pramono-Rano, Sekjen PDIP Sebut karena Ada Intimidasi

Ketua DPP PDIP Puan Maharani, membocorkan sedikit soal lokasi pertemuan Presiden terpilih Prabowo Subianto dengan Ketua Umumnya, Megawati Soekarnoputri. Puan menyebut, silaturahmi kedua tokoh bangsa itu akan berlangsung di sebuah tempat yang nyaman.  

"Di tempat yang asyik. Tempat kan hanya tempat yang pasti, yang penting adalah pertemuannya," kata Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 26 September 2024.

Momen Prabowo Cek Pasukan Bersama Pangeran MBZ di Qasr al Watn

Prabowo dan Megawati

Photo :
  • Istimewa

Puan menuturkan, pertemuan tersebut akan berlangsung saat waktunya sudah tepat. Sebab, melihat kesibukan Prabowo dan Megawati, sehingga belum bisa dipastikan waktunya. 

Jokowi dan SBY Absen Hadir di Kampanye Akbar RK-Suswono

"Ya Insya Allah akan segera kita adakan pertemuan antara Ibu Mega dengan Pak Prabowo. Dalam waktu yang timing-nya tepat. Enggak selalu tunggu-tungguan, kan beliau berdua mempunyai jadwal yang sama-sama sibuk. Namun, kita sudah bicara juga bersama-sama, yang bisa saya sama-sama pahami beliau berdua sama berkeinginan untuk bertemu," jelas Ketua DPR RI 2019-2024 itu.

Wapres Filipina Sara Duterte (Doc: AP Photo/Manman Dejeto)

Perseteruan hingga Ancaman Wapres Bunuh Presiden Filipina Diduga karena AS-China

Wakil presiden Filipina, Sara Duterte mengancam akan membunuh Presiden Filipina Ferdinand Macros Jr, istrinya, dan jubir DPR.

img_title
VIVA.co.id
24 November 2024