Susunan Pengurus Fraksi di DPR RI Periode 2024-2029, PDIP dan PAN Belum

Pelantikan Anggota DPR MPR DPD RI
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

Jakarta, VIVA – Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia, DPR RI, telah menetapkan susunan pengurus delapan fraksi di parlemen periode 2024-2029 di Rapat Paripurna DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa malam, 1 Oktober 2024.

Penetapan ini dilakukan seusai Sidang Paripurna dengan agenda Pengucapan Sumpah Janji Anggota DPR/ DPD/ MPR RI, periode 2024-2029. 

"Dengan demikian seluruh partai telah menyampaikan nama fraksinya berdasarkan usulan nama-nama yang diusulkan parpol tadi. Kami meminta persetujuannya dapat disetujui menjadi fraksi-fraksi yang sah di DPR RI masa keanggotaan 2024-2029, saya minta pendapat setuju?" kata Ketua sementara DPR, Guntur Sasono dalam rapat paripurna tersebut.

Seluruh peserta menyatakan setuju. Dari 10 fraksi yang ada di DPR RI, tinggal PDIP dan PAN yang belum menyampaikan susunan pimpinan fraksi. 

Dua partai tersebut akan menyampaikan susunan pimpinan fraksi secepatnya kepada pimpinan DPR. Sementara Partai Demokrat baru menunjuk ketua fraksi dan akan dilengkapi secepatnya.

Berikut susunan fraksi yang ditetapkan dalam rapat paripurna:

Fraksi PDIP 

Belum menyampaikan 

Fraksi Golkar 

Ketua Fraksi: Muhammad Sarmuji

Sekretaris: Mukhtarudin

Bendahara: Sari Yuliati

Fraksi Gerindra 

Ketua Fraksi: Budisatrio Djiwandono 

Sekretaris: Bambang Haryadi

Menkopolkam Bentuk Desk Pilkada, DPR Optimis Dapat Mengantisipasi Potensi Konflik

Bendahara: Novita Wijayanti 

Fraksi Nasdem 

Anggota DPR Dukung Langkah Menkopolkam Lindungi Pelajar Dari Bahaya Judi Online

Ketua Fraksi: Viktor Laiskodat 

Sekretaris: Ahmad Sahroni 

Alex Marwata Minta Publik Terima Apa Adanya 5 Pimpinan KPK Baru: Awasi Mereka

Bendahara: Nafa Indria Urbach 

Fraksi PKB 

Ketua Fraksi: Jazilul Fawaid

Sekretaris: Anggia Ermarini

Bendahara: Muhamad Rano Al Fath

Fraksi PKS 

Ketua Fraksi: Jazuli Juwaini 

Sekretaris: Idrus Salim Al Jufri

Bendahara: Kurniasih Mufidayati

Fraksi PAN

Belum menyampaikan 

Fraksi Partai Demokrat 

Ketua Fraksi: Edhie Baskoro Yudhoyono 

Struktur akan dilengkapi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya