Temui Prabowo di Hambalang, Meutya Hafid Bantah Bahas Soal Menteri
- VIVA.co.id/Yeni Lestari
Jakarta, VIVA – Politisi Partai Golkar, Meutya Hafid membenarkan dia sempat dipanggil Presiden RI terpilih periode 2024-2029 sekaligus Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto di kediamannya di Hambalang, Bogor, Jawa Barat.
Meutya menjelaskan, kedatangannya ke Hambalang karena Prabowo merupakan mitra dari Komisi I DPR RI. Diketahui, Meutya merupakan Ketua Komisi I DPR RI periode 2019-2024.
“Kalau dengan beliau, beliau kan mitra. Presiden terpilih sekaligus juga mitra Komisi I. Kami kemarin kan baru menyelesaikan lima undang-undang bersama beliau, jadi ya seputar tugas-tugas Komisi I,” kata Meutya kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 1 Oktober 2024.
Ketua Komisi I DPR RI, Meutya Hafid
- DPR RI
Meutya dalam kesempatan itu juga menepis kedatangannya dalam rangka membahas urusan menteri. Dia mengaku tak memiliki kapasitas untuk terlibat dalam penyusunan menteri di kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran.
“Belum ada, dan saya kan enggak terlibat dalam pembahasan menteri,” katanya.
Lebih lanjut, dia juga menegaskan penyusunan kabinet merupakan hak prerogatif presiden. Karena itu, ia tidak ingin berandai-andai mengenai posisi dalam kabinet mendatang.
“Itu prerogatif presiden, jangan diduga-duga. Kita tunggu saja nanti,” ujarnya.
