Ridwan Kamil Klaim Urusan Jakarta Akan Lancar jika Rido Menang karena Ada Prabowo
- VIVA.co.id/Yeni Lestari
Jakarta, VIVA - Bakal calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil atau RK memastikan seluruh urusan di Jakarta akan lebih lancar dan cepat jika dia dan Suswono memenangi kontestasi Pilkada Jakarta 2024.Â
Hal itu dikatakan RK dalam acara Apel Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono (Rido) yang diselenggarakan Partai Golkar Jakarta di Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu, 21 September 2024.
RK menyampaikan demikian karena dia berada dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus. Koalisi tersebut juga sebelumnya mengusung Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.
"Kalau kami menang, sampaikan kepada warga berarti gubernurnya satu koalisi dengan presidennya, presiden Prabowo Subianto. Tepuk tangan untuk presiden terpilih," kata RK.
"Banyak urusan-urusan di Jakarta akan lebih lancar, lebih mudah, lebih cepat, lebih tinggi, kalau pemerintah pusatnya tidak ada miskomunikasi kepada gubernurnya. Setuju?"
Pengurusan surat-surat yang kerap dikeluhkan masyarakat akan berjalan lancar dan cepat saat dia memimpin Jakarta nanti.  Itu akan menjadi salah satu keuntungan yang diperoleh warga Jakarta jika dia menang Pilkada serentak 2024.
"Tidak perlu surat dibalas berlama-lama, ibaratnya begitu. Cukup kirim WA, dibereskan dengan cara komunikasi cepat. Kalau presiden, gubernurnya kompak, siapa yang diuntungkan? Yang diuntungkan adalah warga," kata RK.